Faank Wali Tanya Soal Profesinya Sebagai Pemusik, Begini Jawaban Habib Umar bin Hafidz

Faank Wali Tanya Soal Profesinya Sebagai Pemusik, Begini Jawaban Habib Umar bin Hafidz

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Habib Umar bin Hafidz belakangan tengah menjadi perbincangan di kalangan masyarakat Indonesia.

Pada salah satu kesempatan dakwahnya di Indonesia, Habib Umar bin Hafidz menggelar Tabligh Akbar di Masjid Istiqlal.

Ulama yang lahir pada 27 Mei 1963 di Tarim, Hadramaut, Yaman tersebut tumbuh di keluarga para Ulama

Habib Umar bin Hafidz juga akrab disebut Habib Umar juga dikenal sebagai pendiri pondok pesantren Darul Mustafa dan beberapa sekolah Islam lainnya di Yaman.

BACA JUGA:57 Rumah di Pesisir Barat Masuk Sasaran BSMS dan BRS

Ulama asal Yaman saat ini sedang menggelar tabligh akbar di beberapa kota di Indonesia, baik di Jakarta, Surabaya, Gresik, Palangkaraya, dan juga Kalimantan.

Acara tersebut banyak dihadiri ribuan jamaah, salah satunya adalah Faank, yang merupakan vokalis band Wali Band.

Sebagai seorang musisi, Faank paham betul bahwa profesinya sangat dengan kemaksiatan.

Ia pun meminta saran kepada Habib Umar agar dirinya dan Wali band selalu dapat memanage iman.

BACA JUGA:Atlet Surfing Pesisir Barat Terima Bantuan dari Gubernur Lampung

Dengan menahan haru, pria bernama asli Farhan Zainal Muttaqin itu mencoba menyapa Habib Umar dengan berbahasa Arab. "Marhaban Ya Habib," ujar Faank.

"Habib, saya... Bahasa Indonesia aja deh," ucap Faank sambil tertawa, yang disambut para jamaah lain. 

"Nah gitu, kita semua juga gak ngerti Faank," ucap Irfan Hakim yang juga menjadi host di acara itu.

Pada kesempatan itu Faank juga menyampaikan bahwa dimana dirinya memiliki seorang anak sedang menuntut ilmu yang berharap agar dapat diterima di pondok pesantren Darul Musthofa di Hadramaut, Yaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: