Tingkatkan Silaturahmi Dalam Rangka HUT RI Ke-78, Kelurahan Susunan Baru Adakan Perlombaan
--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dalam rangka menyemarakan Hari Ulang Tahun yang ke 78 Republik Indonesia (RI) Kelurahan Susunan Baru Kecamatan Tanjungkarang Barat (TKB) akan menampilkan beberapa pertandingan untuk mempererat tali silaturahmi antar warga setempat.
Lurah Susunan Baru, Fajar kepada medialampung.co.id mengatakan, dalam rangka menyambut 17 agustus 2023 saat ini, pihaknya bersama warga susunan baru tengah melakukan pertandingan badminton.
"Itu juga pertandingan persaudaraan dan pemainya pun pakai sistem kocok jadi dapetnya masing-masing gtu," ungkapnya Kamis (10/8).
Tambahnya, setelah selesai pertandingan persaudaraan warga Susunan Baru. Kemudian dilanjutkan antar RT. Dari masing-masing RT wajib mengirimkan 3 peserta.
BACA JUGA:Seru!! Tanding Voli Antar Guru Tutup Lomba HUT RI Antar SD/MI di Way Tenong
"Cuman nanti dalam pertandingan itu bukan sistem ketemu melainkan mencari yang terbaik," kata dia.
Tambahnya setelah selesai Badminton. Tepat pada hari 17 Agustus akan dilanjutkan pertandingan anak-anak sekaligus menampilkan atraksi kuda kepang juga bersamaan dengan penutupan bulan muharram.
"Iya nanti di hari 17 Agustus itu kita sekaligus acara penutupan Bulan Muharram 1444 Hijriah dan di hari minggunya akan ada jalan sehat," tuturnya.
Ia juga merencanakan setelah malam puncak kelurahan Susunan Baru akan mengadakan pencarian bakat penyanyi cilik sampai dengan remaja dengan alat musik organ tunggal.
"Iya jadi bukan hanya bernyanyi melainkan tarian-tarian tradisional nantinya," tutupnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: