Memohon Petunjuk Allah SWT dengan Shalat Istikharah di Sepertiga Malam

Memohon Petunjuk Allah SWT dengan Shalat Istikharah di Sepertiga Malam

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Salah satu shalat sunnah dianjurkan bagi umat Islam

Terutama mereka yang membutuhkan jawaban atas suatu perkara yang dihadapinya. Sebaiknya dikerjakan pada sepertiga malam. 

Rasulullah juga menyebutkan hal tersebut dalam hadits yang diriwayatkan Jabir Ibn Abdillah:

إذا هم أحد كم بالأمر فليركع ركعتين ثم ليقل: اللهم... (رواه البخاري)

"Jika di antara kalian hendak melakukan perkara/urusan, maka rukuklah (shalatlah) dua rakaat, kemudian berdoa". (HR al-Bukhari).

BACA JUGA:Benarkah Cara Masuk Agama Islam hanya Menyebut Syahadat?

Dan, tidak semua perkara dapat dicari jawabannya dengan salat Istikharah. Perkara yang sudah jelas jawabannya, sudah wajib untuk dilakukan tak ada jalan lain selain dilaksanakan.

Ketika ada hal yang membuat bingung karena mempunyai banyak jawaban jalan keluarnya melalui salat ini.

umat Islam tidak perlu mencari jawaban atas masalah seperti mencuri barang orang lain boleh atau tidak. Karena hal ini sudah jelas jawabannya, yakni tidak boleh.

Untuk persoalan seperti memilih pendamping hidup saat muncul dua calon dianggap baik, dapat dicari jawabannya dengan salat ini. Atau mencari jawaban saat bingung akan hal pekerjaan juga dan bisa dilakukan dengan salat Istikharah.

BACA JUGA:Ustadz Muhammad Faizar Mengungkapkan 2 Amalan Sederhana yang Bisa Membuat Sihir Berbalik ke Pengirimnya

Istikharah merupakan upaya memohon kepada Allah agar diberikan pilihan yang terbaik. Jodoh, pekerjaan, sekolah, dan lainnya.

Jawaban atas doa yang dipanjatkan biasanya membuat perasaan lebih tenang. Allah SWT akan menunjukan pilihan terbaik lewat mimpi yang ditunjukan dengan simbol tertentu.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: