Akibat Cuaca Buruk, Harga Ikan di Pesisir Barat Naik

Akibat Cuaca Buruk, Harga Ikan di Pesisir Barat Naik

Ilustrasi-freepik.com@ededchechine-

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Cuaca buruk yang melanda wilayah Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), terutama pada wilayah perairan, berdampak pada harga jual ikan yang mengalami kenaikan di pasaran seperti di Kecamatan Pesisir Tengah.

Iwan, salah seorang pedagang di Pasar Pagi mengatakan cuaca buruk yang berdampak pada gelombang tinggi membuat pasokan ikan di pasaran berkurang sehingga harga jualnya mengalami kenaikan.

“Sekarang harga jual sejumlah ikan di pasaran mengalami kenaikan, karena pasokan ikan dari nelayan yang berkurang akibat cuaca buruk yang melanda beberapa minggu terakhir,” kata dia.

Dijelaskannya, kenaikan harga ikan tersebut sudah terjadi sejak sepekan terakhir, akibat gelombang tinggi tidak banyak nelayan yang berani melaut, sehingga harga ikan dari nelayan mengalami kenaikan.

BACA JUGA:Pemkot Bandar Lampung Mulai Bangun JPO Al-Furqon Tahap 1, Ditarget Selesai Desember 2023

“karena harga jual ikan dari nelayan mengalami kenaikan, maka kami juga mau tidak mau harus menaikkan harga jual di pasaran, kondisi seperti ini memang sering terjadi. nanti kalu pasokan ikan stabil harga juga akan turun,” jelasnya.

Menurutnya, kenaikan harga ikan bermacam-macam tergantung dengan jenisnya, seperti harga jual ikan tongkol yang naik Rp5 ribu per kilogram, hingga sekarang harganya menjadi Rp45 ribu per kilogram dari harga sebelumnya Rp40 ribu/kg.

“Begitu juga dengan harga ikan kembung yang naik sebesar Rp5 ribu/kg, dari sebelumnya, dijual Rp45 ribu/kg, sekarang sudah menyentuh harga Rp50 ribu/kg,” terangnya.

Selain itu, harga jual ikan tuhuk atau blue marlin juga mengalami kenaikan di angka serupa dengan dua ikan sebelumnya, dimana saat ini dijual Rp65 ribu/kg dari sebelumnya Rp60 ribu/kg.

BACA JUGA:Selain Lezat, Ikan Manyung Juga Menjaga Kesehatan Jantung

“Ikan-ikan itu merupakan jenis ikan yang banyak dicari oleh masyarakat, sehingga masuk dalam daftar ikan paling laris sejauh ini, karena meski harganya naik tetap banyak yang membeli,” ujarnya.

Pihaknya berharap, kondisi cuaca bisa segera bersahabat sehingga nelayan bisa kembali melaut, dengan begitu pasokan ikan di pasaran akan melimpah dan harga akan stabil bahkan cenderung turun.

“Kami sebagai pedagang dalam menjual ikan itu tetap mengacu pada harga yang dikeluarkan nelayan, karena jika ikan banyak maka harga juga akan berkurang, mudah-mudahan bisa segera normal,” pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: