Peratin Muarajaya II Minta Aparat Kerja Maksimal

Peratin Muarajaya II Minta Aparat Kerja Maksimal

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pekon Muarajaya ll, Kecamatan Kebun Tebu, Kabupaten Lampung Barat, melaksanakan agenda rutin apel bulanan minggu pertama Juni di halaman balai pekon setempat, Senin (4/6).

Peratin Ardiyo Pratama Putra, A.Md., selaku pembina upacara, menyampaikan beberapa pesan, diantaranya giat piket harian terutama perangkat yang berada di lembaga pekon, baik LHP, LPMP, dan yang lainnya.

BACA JUGA:DBH Pajak Provinsi Rp29,588 Miliar Masuk Kasda Lampung Barat

Pesan tersebut ditegaskan pihaknya karena masing-masing memiliki peran dan fungsi sehingga roda pemerintahan pekon berjalan baik.

Artinya bukan hanya dilakukan oleh aparatur pekon seperti Juru Tulis (Jurtul), Kasi, Kaur hingga pemangku yang memang berperan melaksanakan tugas peratin.

BACA JUGA:109 Pekon di Lampung Barat Cairkan BLT DD Triwulan II

Dengan intensnya lembaga dalam kegiatan pekon jelas menjadi nilai tambah bagi aparatur dalam mensukseskan program kegiatan, maupun hal-hal lain yang menjadi tugas pemerintahan pekon. 

Di sisi lain Ardiyo menyampaikan, proses lanjutan yang saat ini tengah dijalankan yakni terkait Sensus Pertanian Tahun 2023. 

BACA JUGA:Puluhan Miliar Dana Desa Tahap I di Lampung Barat Cair

Dimana dalam hal tersebut pihaknya meminta agar dalam pendataan dilakukan seobjektif mungkin guna hasil yang akurat dan valid. 

Karena data tersebut akan menjadi acuan pemerintah mulai dari tingkat pekon, kecamatan, kabupaten, provinsi dan pemerintah pusat dalam memantau dan memonitor kondisi masyarakat. Artinya akurasi data sangat penting. 

BACA JUGA:KPU Pesisir Barat Mulai Verifikasi Administrasi 297 Persyaratan Bacaleg

Pada kesempatan tersebut pihaknya menyampaikan apresiasi atas konsistensi seluruh aparat yang terlaksana akan tugas masing-masing.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: