Jumat Bersih, Warga Pekon Sri Menanti Lakukan Pemeliharaan Jalan

Jumat Bersih, Warga Pekon Sri Menanti Lakukan Pemeliharaan Jalan

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Warga Pekon Sri Menanti, Kecamatan Air Hitam, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menggelar rutinitas Jumat Bersih, gotong royong penataan lingkungan pekon seperti badan jalan dan lainnya.

Seperti Jumat (19/5) tiga pemangku bergerak bersama, di komandoi Peratin Anggi Ismanto melakukan penataan dan pemeliharaan badan jalan yang masih berupa tanah merah.

BACA JUGA:Pemerintah Pekon Tapak Siring Distribusikan Bantuan Beras CPP Tahap ll

Anggi menyebutkan pemeliharaan badan jalan di titik-titik yang masih tanah harus rutin dilaksanakan, sebab kendati mengalami kerusakan saat hujan, dan alang-alang yang menyelimuti badan jalan. 

"Pada gotong royong saat jumat ini kami fokuskan pemeliharaan badan jalan dan jembatan di jalur yang masih tanah, untuk memudahkan warga ber lalu lintas, menggunakan peralatan manual seperti cangkul, golok dan arit," sebutnya. 

BACA JUGA:Pekon Way Ngison dan Sumberejo Bagikan BLT DD Tahap Pertama

Pada kesempatan itu Anggi menyampaikan terimakasih kepada warganya yang sangat konsisten dalam menjaga pekon seperti dengan terus menggalakkan warisan leluhur yakni gotong royong.

Tentu pihaknya berharap, ke depan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat dalam mendorong  kelancaran aktifitas dapat tersentuh pembangunan walaupun sifatnya secara berkesinambungan. 

BACA JUGA:Tekab 308 Polres Lambar Ungkap Pelaku Pencurian di Konter HP

"Harapan semua warga tentu apa yang menjadi kebutuhan seperti halnya infrastruktur jalan mampu tersentuh pembangunan namun dengan keterbatasan anggaran jelas membutuhkan proses terlebih banyak hal-hal lain yang tak kalah pentingnya yang juga harus dijalankan," tandasnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: