Karang Taruna Pekon Sukamaju Renovasi Sarana Prasarana BUMPekon

Karang Taruna Pekon Sukamaju Renovasi Sarana Prasarana BUMPekon

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Pemuda yang tergabung dalam karang taruna Pekon Sukamaju, Kecamatan Lumbok Seminung, Kabupaten Lampung Barat melakukan renovasi sarana prasarana milik badan usaha milik pekon (BUMPekon) setempat, Senin (1/5/2023).

Renovasi itu diantaranya melakukan Pemasangan dan pengecatan Plang BUMPekon agar mudah terlihat sehingga masyarakat dapat memanfaatkan berbagai layanan usaha yang diberikan. 

BACA JUGA:Koramil Gadingrejo Halal Bihalal ke Polsek Pringsewu

Ketua Karang Taruna Pekon Sukamaju Anggrial Ribowo mengatakan, perbaikan sarana prasarana BUMPekon itu merupakan tindak lanjut dari arahan peratin Sukamaju agar karang taruna dapat membantu upaya perbaikan sarana prasarana pada unit usaha pekon tersebut.

“Renovasi yang kami lakukan berupa pengecatan ulang sekaligus memasang plang supaya mudah dilihat oleh masyarakat. Semoga ini bermanfaat untuk BUMPekon dan tentunya kedepan unit usaha BUMPekon bisa lebih maju,” ujarnya.

BACA JUGA:Ini Senjata Pemerintah Hadapi Serangan El Nino 2023

Lebih lanjut Anggrial mengatakan bahwa apa yang dilakukan ini merupakan wujud kontribusi nyata karang taruna pekon sukamaju, karena sebagai generasi muda pihaknya turut bertanggung jawab untuk memajukan pekonnya.

“Apa yang kami lakukan ini memang hanya bagian dari upaya kecil, tapi paling tidak ini menjadi bukti bahwa kami sebagai generasi muda bisa memberikan pengaruh positif di masyarakat serta dapat memotivasi generasi muda lainnya untuk terus aktif mendukung kemajuan pekon,” imbuhnya.

BACA JUGA:Hadiah Kode Redeem FF Terbaru 1 Mei 2023, Klaim Skin Free Fire Gratis Sekarang Juga

Sementara itu Peratin Sukamaju Piryan Adrianda menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kerjasama dan kontribusi yang dilakukan oleh kelompok karang taruna di wilayahnya tersebut. 

Ia mengaku bangga, atas keaktifan kelompok pemuda di berbagai kegiatan, baik dalam mensukseskan program pemerintah pekon maupun berbagai kegiatan lainnya di tengah masyarakat.

BACA JUGA:Kiamat Semakin Dekat, Fenomena Ini Tanda Kemunculan Imam Mahdi

“Tentu ini menjadi kebanggan tersendiri bagi kami dan pemerintah pekon sukamaju, semoga ini dapat memotivasi generasi muda lainnya untuk terus berkontribusi aktif dalam mendukung dan mensukseskan seluruh program kerja pekon dan senantiasa bermanfaat ditengah-tengah masyarakat,” imbuhnya.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: