Ayo Daftar Beasiswa Karya Salemba Empat, Dibuka Hingga 30 April

Ayo Daftar Beasiswa Karya Salemba Empat, Dibuka Hingga 30 April

Ilustrasi Beasiswa-Freepik.com-

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Beasiswa reguler Karya Salemba Empat (KSE) membuka perpanjangan pendaftaran bagi mahasiswa S1 dari 30 Maret hingga 30 April 2023.

Kesempatan ini diberikan untuk kamu mahasiswa minimal semester kedua. Berikut syarat pendaftarannya!

BACA JUGA:Kasat Reskrim dan Kasat Res-Narkoba Polres Lambar Berganti

Syarat Pendaftaran Beasiswa KSE

Berdasarkan laman resmi beasiswa KSE, syarat pendaftaran beasiswa adalah sebagai berikut:

1. Peserta wajib mengunggah dokumen yang diperlukan ke laman www.beasiswa.or.id

2. Lengkapi seluruh data di laman tersebut

3. Peserta juga wajib membuat video vlog berisi video perkenalan, latar belakang keluarga dan mengapa peserta mendaftar dan memilih beasiswa KSE.

BACA JUGA:Dandim Tri Arto Subagio Resmi Dilantik Menyandang Pangkat Kolonel

Ketentuan vlog meliputi:

• Video dibuat berdurasi 1-2 menit

• Unggah video di G-Drive masing-masing

• Unggah link vidio pada sistem pendaftaran online di laman www.beasisiwa.or.id pada saat melakukan registrasi

• Video yang telah diunggah tidak boleh dihapus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: