DPD PPNI Lambar Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Longsor Sidomulyo

DPD PPNI Lambar Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Longsor Sidomulyo

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dibalik musibah bencana alam, banjir dan tanah longsor di wilayah Tanjung Kurung, Pekon Sidomulyo, Kecamatan Pagar Dewa, Kabupaten Lampung Barat (Lambar), hanya sekejap berkah juga dilimpahkan yang maha kuasa Allah SWT.

Hal itu terbukti dengan banyaknya bantuan dari pemerintah, golongan berbagai organisasi masyarakat baik berupa logistik, maupun tenaga  dengan memberikan penanganan tanggap darurat.

BACA JUGA:Kajati Lampung Hadiri Pencanangan Sekolah Restorative Justice di Way Kanan

Seperti datang dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Lambar organisasi yang berorientasi di sektor kesehatan itu, menyambangi Posko Bantuan di Pekon Sidomulyo untuk menyerahkan bantuan logistik untuk para warga terdampak musibah yang berhasil dihimpun dari anggota PPNI.

Ketua PPNI Lambar NS Hendri Saputra, S.Kep. saat dikonfirmasi awak media ini menyampaikan bantuan yang disalurkan tersebut rata-rata jenis makanan yang menjadi kebutuhan para warga seperti bahan makanan pokok, seperti roti maupun perlengkapan lainnya mulai dari popok bayi dan banyak jenis lainnya.  

BACA JUGA:PSHT Pagar Dewa Bantu Penanganan Bencana Longsor Sidomulyo

"Musibah bencana alam yang terjadi di Pekon Sidomulyo dan banyak masyarakat, saudara kita terdampak tentu menjadi kewajiban kita menyalurkan bantuan. Dan bantuan yang berhasil kami himpun kami peroleh dari para anggota PPNI tergabung dari sebelas DPK," ungkapnya. 

Dalam kesempatan itu Hendri yang juga Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Kebun Tebu menyampaikan harapan semoga bantuan yang disalurkan bisa membantu warga terdampak, dan bermanfaat serta bisa meringankan keadaan yang terjadi.

BACA JUGA:Penyusunan RKPD Tahun 2024, Pemkab Pesbar Gelar Musrenbang Tingkat Kabupaten

Disisi lain Hendri menyampaikan harapan semoga kedepan PPNI Kabupaten Lambar akan semakin solid, sukses, bermanfaat dan bermartabat.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: