Camat Labuhan Ratu Terjun Langsung Temui Warga di Lokasi Banjir

Camat Labuhan Ratu Terjun Langsung Temui Warga di Lokasi Banjir

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Camat Labuhan Ratu Bandar Lampung Syahril Iskandar, S.E., Rabu (22/2) terjun langsung meninjau tiga lokasi banjir di kawasan Kelurahan Kota Sepang untuk memastikan apa saja penyebab banjir yang terjadi pada Selasa malam. 

Ketiga lokasi tersebut di antaranya, Gang nangka ada dua lokasi dan di Gang inpres satu lokasi sehingga menjadi tiga lokasi, ikut hadir dalam kegiatan tersebut Lurah kota sepang Ahyarudin, S.E., bersama Ketua RT.03 dan dua orang anggota Linmas Kelurahan tersebut.

BACA JUGA:Lewat Musrenbang, Way Krui-Karya Penggawa Sampaikan Usulan Prioritas Pembangunan

Camat Labuhan Ratu Syahril Iskandar Kepada medialampung.co.id mengatakan, selain meninjau lokasai. Sekaligus temui warga untuk lebih mengetahui penyebab banjir yang kerap terjadi di wilayah tersebut.

"Iya ada beberapa hal yang disampaikan warga RT.03 terkait banjir di wilayah tersebut seperti perlu dibuatkan saluran air baru, serta perbaikan dan pelebaran sebagai upaya untuk mengurangi banjir yang kerap terjadi saat hujan deras tiba," ungkapnya pada Rabu (22/2).

BACA JUGA:Bahas Pembatasan Hiburan Malam, Polsek Pesbar Laksanakan Rakor Lintas Sektor

Tambahnya, kedepan untuk penanganan banjir, pihaknya menghimbau kepada semua jajarannya dari tingkat Kelurahan sampai RT khusus di wilayah Labuhan Ratu untuk selalu intens melaksanakan grebeg kali, seperti normalisasi aliran sungai di wilayah tersebut sesuai Program Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana.

Sementara Lurah setempat Ahyarudin, S.E., mengatakan, pihaknya merasa bersyukur dan berterimakasih kepada camat labuhan ratu yang telah turun langsung meninjau wilayah banjir juga bertemu langsung warga yang terdampak di lokasi.

BACA JUGA:Disdikbud Pesbar Gelar Bimtek Implementasi Kurikulum Merdeka

"Kedepan kita akan lebih memaksimalkan kegiatan rutin yaitu jumat bersih dengan memotong rumput dan membersihkan sampah yang ada di sungai untuk mengurangi banjir, khususnya di kelurahan kota sepang," singkatnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: