Sepanjang Tahun 2022, Penyaluran KUR di Lambar Tembus Rp473,018 Miliar

Sepanjang Tahun 2022, Penyaluran KUR di Lambar Tembus Rp473,018 Miliar

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) di Kabupaten Lambar selama tahun 2022 mencapai Rp473,018 miliar lebih dari target KUR 2022 sebesar Rp483,352 miliar lebih.  

“Penyaluran dana KUR di Kabupaten Lambar tahun 2022 telah terealisasi sebesar 97,86 persen. Itu artinya minat masyarakat untuk memanfaatkan program KUR sangat tinggi,” ungkap Kabag Perekonomian Setdakab Lambar Rudi Rahmadian, S.Sos, M.Si, Selasa (17/1/2023)

BACA JUGA:Warga Karangagung dan Mahasiswa KKN Bersihkan Drainase Ruko Pemkab

Rudi menjelaskan, dana KUR yang disalurkan sebesar Rp473,018 miliar lebih itu rinciannya Bank Lampung KCP Liwa Rp42,571 miliar dari target KUR Rp30,840 miliar (860 debitur), Bank Mandiri KCP Liwa Rp29,646 miliar lebih dari target Rp29 miliar (262 debitur).

Kemudian Bank Rakyat Indonesia (Kanca Liwa) Rp48,874 miliar dari target Rp76,800 miliar (184 debitur), Bank Rakyat Indonesia (Unit/Mikro) Rp303 miliar lebih dari target Rp294 miliar lebih (12.775 debitur) serta Bank Negara Indonesia (BNI) Rp48,487 miliar lebih dari target Rp52,519 miliar (388 debitur). 

BACA JUGA:Melalui Musdesus, Desa Karanganyar Tetapkan 52 KPM BLT-DD 2023

“Dana KUR sebesar Rp473,018 miliar lebih itu disalurkan kepada 14.469 debitur,” kata dia.

Lanjut Rudi, pemerintah daerah menyambut baik dengan digulirkannya program KUR ini karena dengan adanya pinjamkan modal usaha ini maka akan membantu masyarakat dan pelaku usaha mikro untuk mengembangkan usahanya.

BACA JUGA:Pemkab Tubaba Siap Jadi Tuan Rumah Grand Launching MPP

“Program KUR sangat membantu masyarakat dan pelaku usaha di Kabupaten Lampung Barat untuk modal usahanya,” katanya

Masih kata dia, dengan adanya program KUR ini, diharapkan kerjasama dan komitmen dari pihak penyalur KUR, untuk dapat lebih mempermudah dan mempercepat dalam proses pencairan dan penyaluran dana KUR.

“Diharapkan dukungan dan partisipasi dari pihak Perbankan penyalur KUR di Kabupaten Lampung Barat, untuk dapat mensosialisasikan program KUR di seluruh kecamatan di Lampung Barat,” tutupnya.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: