Pekon Manggarai dan Tanjungraya Tuntaskan Pendistribusian BLT-DD

Pekon Manggarai dan Tanjungraya Tuntaskan Pendistribusian BLT-DD

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Rabu (14/12) secara bersamaan Pekon Manggarai, Kecamatan Airhitam dan Pekon Tanjungraya, Kecamatan Waytenong mendistribusikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap 4, di palekon masing-masing.

Pendistribusian BLT-DD tahap keempat tersebut juga sebagai pendistribusian terakhir bantuan Covid-19 tersebut untuk tahun anggaran 2022 yang disalurkan sejak Januari.

Seperti untuk Pekon Manggarai menerima bantuan sebanyak 81 Keluarga Penerima Manfaat. Di mana dana yang disalurkan untuk bulan Oktober November dan Desember, artinya setiap KPM memperoleh bantuan uang tunai Rp900.000

Turut hadir dalam pembagian tersebut Kasi Kesra M Irfan, S.E., mewakili camat Airhitam Bambang Hermanto, S.Pdi, M.M., Pendamping Desa Eka Mustika, Bhabinkamtibmas, Babinsa, jajaran LHP dan seluruh KPM.

BACA JUGA:Musrenbang dan Penyaluran BLT Tahap IV Pekon Ciptawaras Dipimpin Camat Baru

Peratin Manggarai Sumarno menyampaikan, tuntas sudah penyaluran BLT-DD 2022 yang merupakan salah satu program pemerintah pusat dengan tujuan untuk meringankan ekonomi warga yang terdampak pandemi covid-19. 

"Kami berharap, bantuan tersebut dapat meringankan kebutuhan sehari-hari dengan dimanfaatkan tepat guna," sebutnya.

Sementara penyaluran BLT-DD di Pekon Tanjungraya, jumlah penerima sebanyak 88 KPM. Dimana disampaikan Pendamping Lokal Desa (PLD) Sahrul 2023 masih ada BLT-DD, untuk mendukung penghapusan kemiskinan ekstrim, instruksi presiden No.4/2022 tentang percepatan penghapusan kemiskinan ekstrim.

“Dimana titik pemberian bantuan tersebut merupakan upaya untuk meningkatkan pendapatan keluarga miskin ekstrim dan kepada keluarga miskin ekstrim berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku BLT-DD dialokasikan maksimal 25% dari total pagu DD masing-masing pekon," tandasnya.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: