SMAN 1 Sumberjaya Laksanakan Double Track di Rumah Produksi Jenderal Gunungterang

SMAN 1 Sumberjaya Laksanakan Double Track di Rumah Produksi Jenderal Gunungterang

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - SMA Negeri 1 Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat, menerapkan kegiatan Double Track berupa pelatihan pengolahan kopi dengan siswa mengikuti langsung tata cara pengolahan kopi di Rumah Produksi kopi Jenderal, Galur, Pekon Gunungterang, Kecamatan Airhitam.

Kegiatan Double Track tersebut sebagai bentuk pembekalan pengetahuan, keahlian bidang pengolahan kopi, atau ilmu bisnis perkopian yang menjadi komoditas di Kabupaten Lambar kepada para putra putri Lambar.

Dilaksanakan Bubble Track tersebut sebagai solusi pemberian ilmu kepada siswa didik yang kemungkinan rawan tidak akan meneruskan studi pendidikan ke jenjang berikutnya kuliah.

Owner Rumah Kopi Jenderal Zulfatun Nasichah menyampaikan, pelayanan Double Track oleh Rumah Jenderal Kopi Pekon Gunungterang, sebagai salah satu wujud nyata, wacana pekon yang dipimpin Penjabat (Pj) Peratin Suparyoto, menjadikan pekon tersebut menjadi Kampung Usama Mikro Kecil Menengah (UMKM).

BACA JUGA:Gubernur Hadiri Acara Puncak Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia

Pihaknya mengapresiasi kejelian SMAN 1 Sumberjaya dalam memanfaatkan peluang sesuai dengan kondisi wilayah dalam yakni program Double Track Ilmu Bisnis Perkopian.

"Dengan upaya seperti ini sedari dini, kita berharap semakin banyak muncul-muncul putra putra Kabupaten Lambar yang dapat memanfaatkan dengan mengambil peluang mengolah hasil bumi yang menjadi komoditas Kabupaten Lambar," ungkapnya. 

Sementara Peratin Suparyoto menyampaikan, apresiasi kepada SMAN 1 Sumberjaya, dengan menerapkan program Double Track. 

Dengan harapan ke depan keberadaan kopi robusta Lampung Barat akan semakin mendunia dengan berbagai sajian produk yang di kembangkan oleh putra putri daerah. 

"Untuk mengangkat brand kopi Lambar tentunya kita sendiri. Dan dengan Double Track ini merupakan upaya yang luar biasa," tandasnya.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: