Ada Bencana? Segera Laporkan

Ada Bencana? Segera Laporkan

Anggota Polres Pringsewu dan instansi terkait lainnya melakukan pembersihan usai banjir di sejumlah tempat - foto dok--

PRINGSEWU, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Agar segera dapat tertangani, warga diminta segera melapor apabila di wilayahnya terjadi bencana alam. 

Bisa datang langsung ke kantor instansi pemerintah terdekat atau menghubungi posko siaga bencana pada nomor 0729 21108.

"Apabila terjadi bencana, harap segera melapor agar bisa mendapatkan penanganan segera," pesan Kabag Ops Polres Pringsewu Kompol H. Kisron. 

Seperti menurutnya saat luapan air hujan Sabtu malam kemarin yang juga menggenangi pemukiman dan rumah rumah penduduk.

BACA JUGA:Respon Soal Harga pupuk Bersubsidi di Waykanan, Ini yang Dilakukan Syahdana

Peristiwa ini terjadi di Pekon fajar Agung kecamatan, Pringsewu, Pekon Ambarawa kecamatan Ambarawa dan Pekon Tambahrejo Kecamatan Gadingrejo.

Dikatakan Kompol Kisron disebabkan tingginya Intensitas hujan yang turun sejak pukul 3 sore hingga 9 malam sehingga membuat saluran irigasi tidak mampu menampung debit air. 

"Akibatnya aliran air meluber ke jalan dan pemukiman juga menggenangi rumah rumah penduduk," ujarnya mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi. 

Lanjut Kabag Ops banjir paling parah terjadi di Pekon Fajar Agung, Pringsewu. Ketinggian air bahkan mencapai 75 centimeter.

BACA JUGA:Dihadapan Bupati, Kiai Danang dan Kiai Imam Syafei Berangkulan dan Berjabat Tangan

Di Pekon tersebut setidaknya ada 1 masjid dan puluhan rumah warga yang terendam banjir.

"Ada beberapa tempat yang sulit surut karena berada di dataran rendah, sehingga untuk proses pembersihan harus menggunakan bantuan mesin penyedot air (genset)," jelasnya

Setelah air surut polisi bersama dinas BPBD dan instansi terkait membantu warga membersihkan rumah-rumah yang terendam.

Seperti diberitakan sebelumnya, sejumlah tempat dan jalan raya di Kabupaten Pringsewu terendam banjir setelah diguyur hujan selama beberapa jam, Sabtu 22 Oktober 2022. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: