Muhammed Ali Berawi Dipercaya Jadi Pejabat Tinggi Madya Otorita IKN

Muhammed Ali Berawi Dipercaya Jadi Pejabat Tinggi Madya Otorita IKN

Keluarga dari Kiri ke kanan Reza Berawi, waka Otorita IKN, Kepala Otorita IKN Bambang Susantono dan istri, David putra no 1 Ale dan Mohammed Ali Berawi (Ale) Usai pelantikan - Foto dok--

PRINGSEWU, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Putra terbaik Lampung Prof. DR. Muhammed Ali Berawi, M.Eng, Sc, Phd dipercaya menjadi salah satu pejabat tinggi madya Otorita di ibukota Nusantara (IKN).

Pelantikan Prof. DR. Muhammed Ali Berawi sebagai Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital, Otorita Ibu Kota Nusantara; oleh Kepala Otorita IKN Bambang Susantono tak hanya membanggakan keluarga namun juga masyarakat Lampung. 

Anak keenam dari delapan bersaudara pasangan drh. H. Ahmad Berawi dan Hj. Dasmi Abdulah itu kini mengemban harapan terwujudnya IKN. Keluarga Prof. DR. Muhammed Ali Berawi ikut berbangga atas pelantikan tersebut. 

"Terharu juga bangga, atas kepercayaan dari pemerintah terhadap Ale adik kami," ungkap kakak kandung Prof. DR. Muhammed Ali Berawi, H. Reza Betawi, SH. 

BACA JUGA:HUT ke-58, DPD II Partai Golkar Pesbar Akan Gelar Jalan Sehat

Meski di akui kepercayaan yang diemban cukup berat namun pihak keluarga menurut Reza yang sehari hari merupakan Notaris ini mensuport penuh tugas adiknya tersebut. 

"Di tengah banyaknya tantangan sekaligus adanya pro dan kontra terhadap IKN,  kami mensupport sekaligus berharap adik kami dapat menjalankan amanah yang diemban," ungkapnya melalui sambungan telepon. 

Reza Berawi yang langsung ikut menghadiri pelantikan juga berharap cita cita Negara akan IKN dapat terwujud. 

Dia pun juga memohon dukungan semua pihak agar Ale (sapaan Prof. DR. Muhammed Ali Berawi) dalam menjalankan tugasnya diberi kelancaran. 

BACA JUGA:300 Anak Yatim, Piatu dan Yatim Piatu di Lambar akan Terima BLT

"Mudah mudahan diberi kelancaran sehingga cita cita Negara mewujudkan IKN dapat terwujud," harapnya. 

Melansir https://setkab.go.id Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Bambang Susantono melantik lima orang pejabat tinggi madya Otorita IKN, Kamis (13/10/2022), di Aula Serba Guna, Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta. 

Pelantikan didasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia No.123/TPA Tahun 2022.

BACA JUGA:Kasus Pembuangan Bayi, Polres Pringsewu Tetapkan Tersangka Baru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: