Terpilih Secara Aklamasi, Pistorik Resmi Nahkodai RAPI Wilayah VII Lambar Periode 2022-2026

Terpilih Secara Aklamasi, Pistorik Resmi Nahkodai RAPI Wilayah VII Lambar Periode 2022-2026

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pistorik, SH, MM., (JZ08HOG) terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Lampung Barat untuk periode 2022-2026 pada Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-7 RAPI Lampung Barat, yang digelar di dua tempat yakni GSG Ratu Piekulun RSUD Alimuddin Umar, dan Aula Losmen Ono di kelurahan Waymengaku, Sabtu (1/10/2022).

Ditetapkannya mantan Direktur Perusahaan Milik Daerah (Perumda) Limau Kunci itu melalui Sidang Pleno yang diikuti oleh sejumlah pengurus Daerah, Wilayah dan pengurus Lokal tersebut. 

Pistorik ditetapkan sebagai ketua RAPI wilayah VII setelah proses pencalonan hanya satu calon yang bersedia menjadi calon ketua, dengan demikian ia secara resmi menggantikan kepemimpinan sebelumnya Drs. Ismet Inoni, MM., yang memutuskan untuk tidak lagi bersedia

sebagai calon ketua pada Muswil ke-7 tersebut.

Muswil ke-7 RAPI Lambar mengangkat tema 'Kita Tingkatkan Profesionalitas dan Peran Aktif Anggota Menuju RAPI yang Berkualitas serta Berdaya Saing' tersebut dibuka langsung oleh Ketua RAPI Daerah Lampung Hj. Maryati, S.Sos., (JZ08CDF) beserta sejumlah pengurus, Ketua RAPI Lambar periode 2018-2022 Drs. Ismet Inoni, MM., (JZ08HII) dan pengurus baik Juliet Zulu (JZ), Mic Bravo (MB) serta simpatisan RAPI Wilayah Lambar, serta sejumlah tamu undangan.

BACA JUGA:RAPI Wilayah VII Lampung Barat Gelar Muswil

BACA JUGA:Rapat Konsolidasi DPD dan DPC PJS se-Kepulauan Riau, Mahmud Marhaba Paparkan Visi Misi Organisasi

Ketua RAPI Wilayah VII Lambar Pistorik (JZ08HOG) dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada seluruh JZ maupun MB dan simpatian yang telah memberikan kepercayaan untuk memimpin RAPI Lambar  periode 2022-2026.

"Insha Allah rekan-rekan yang dilantik bisa bekerja sesuai harapan organisasi, bagaimana visi RAPI nasional menjadikan RAPI yang berkualitas dan menjadi aset nasional, tentunya wilayah Lambar berkomitmen untuk berkontribusi bagi nasional," ungkap Pistorik.

Terusnya, tantangan kedepan, dengan kemajuan teknologi saat ini, RAPI tidak akan tergusur, kedepan RAPI Lambar mengintegrasi sistem yang telah dibangun bersama ketua Wilayah sebelumnya.

"Mengapa kita mengambil tema berdaya guna, artinya selama ini kita selalu memberikan manfaat, dalam rangka mendukung pemerintah khususnya terkait tanggap Bencana. Tentunya kita bangun komunikasi yang baik, kita ucapkan kepada pengurus atas kinerja selama ini, Alhamdulillah pergantian kepemimpinan berjalan dengan lancar," imbuhnya.

BACA JUGA:Cinta Laura Ajak Generasi Muda Peduli Lingkungan Ikuti BRI, The Best ESG’s Mover

BACA JUGA:Rutan Kota Agung Laksanakan Kembangkan Inovasi Apel Blok DIABLO

Sementara Ketua RAPI Daerah Lampung Hj. Maryati, S.Sos., ia menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Muswil RAPI Wilayah VII Lambar. Ia berharap pengurus yang dilantik bisa mengemban amanah yang telah diberikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: