Kapolresta Tegaskan Personel Harus Serius Amankan Pembagian BLT
--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Jajaran Polresta Bandarlampung melaksanakan pengamanan dalam pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat yang terdampak pasca kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM), Rabu (21/9).
Kapolresta Bandarlampung Kombes Pol Ino Harianto, S.Ik., MM., menyatakan, Kegiatan memonitoring beberapa kantor pos guna memberikan pengamanan dalam rangka pembagian BLT di wilayah Bandarlampung
Kemudian pengamanan yang dilakukan selain dari memberikan pengamanan juga sebagai langkah-langkah pihak Kepolisian untuk mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan seperti curat, curas, curanmor (C3) dalam kegiatan penyaluran BLT.
Selain itu, pihaknya menegaskan kepada para Personil yang ditugaskan untuk memberikan pengamanan, harus dengan serius dalam memberikan keamanan demi kelancaran dan ketertiban dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.
BACA JUGA:Kejati Lampung Periksa 7 Saksi Dugaan Korupsi Retribusi Sampah DLH Bandarlampung
Dalam hal ini personil kami, tidak hanya melakukan pengamanan saja, tapi turut serta monitoring dan berkoordinasi dengan pihak penyelenggara guna meminimalisir terjadinya pelanggaran-pelanggaran yang menjurus kepada penyelewengan terhadap dana BLT yang dapat merugikan masyarakat.
Selain itu kepada para Personil juga tak lupa memberikan himbauan dan edukasi baik para peserta penerima bantuan, petugas parkir untuk memastikan kendaraan yang dibawanya aman dan tidak meninggalkan barang berharga.
"Dengan begitu keberadaan personil di lapangan dapat memastikan penyaluran BLT tepat sasaran serta keamanan di lokasi juga terjaga," tutupnya. (ion/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: