Hari Bhayangkara ke-79, Sebanyak 93 Personil Polresta Bandar Lampung Naik Pangkat

Hari Bhayangkara ke-79, Sebanyak 93 Personil Polresta Bandar Lampung Naik Pangkat

Hari Bhayangkara ke-79, Sebanyak 93 Personil Polresta Bandar Lampung Naik Pangkat--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Sebanyak 93 personel Polresta Bandar Lampung menerima kado istimewa peringatan Hari Bhayangkara ke-79 berupa kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi.

Upacara korps raport kenaikan pangkat tersebut digelar di halaman Mapolresta Bandar Lampung pada Senin, 30 Juli 2025, dipimpin langsung oleh Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay, S.I.K., M.Si.

Upacara berlangsung khidmat dan dihadiri oleh Wakapolresta Bandar Lampung, para pejabat utama, para Kapolsek jajaran, seluruh anggota Polresta, serta Bhayangkari.

Dari total 93 personil yang naik pangkat, rinciannya adalah sebagai berikut

BACA JUGA:Pemutihan Pajak di Samsat Kartini Diserbu Warga Meski Hujan

_ 3 personel naik dari AKP ke Kompol

_ 2 personel dari Iptu ke AKP

_ 1 personel dari Ipda ke Iptu

_ 1 personel dari Aiptu ke Ipda

BACA JUGA:Progres Pesat! Stadion Sumpah Pemuda Kian Siap Jadi Markas Bhayangkara FC

_ 22 personel dari Aipda ke Aiptu

_ 40 personel dari Bripka ke Aipda

_ 1 personel dari Brigpol ke Bripka

_ 5 personel dari Briptu ke Bripka

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: