Ketua PCNU Lambar Terjun Sinkronisasi Program Dengan MWC

Ketua PCNU Lambar Terjun Sinkronisasi Program Dengan MWC

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU)  Lampung Barat Hi.M.Danang Harisuseno, S.Ag, M.H., melakukan silaturahmi turun ke bawah ke Majelis Wakil Cabang (MWC) Kecamatan Pagardewa, Sabtu 6 Agustus 2022.

Acara yang dikemas dalam bentuk silaturahmi tersebut dilaksanakan di rumah kediaman Ketua MWC tersebut dihadiri Ketua MWC Pagardewa Gus Ubaidilah Zuhri, Mustasyar MWC Pagardewa KH Syifaur Rosyid, Ketua Lembaga Penanggulangan Bencana NU (LPBNU) Anshori dan Pembina IPNU/IPPNU Arif Rahman.

Dalam silaturahmi tersebut, Danang Harisuseno mengatakan bahwa silaturahmi PCNU merupakan agenda rutin dalam rangka sinkronisasi program sekaligus menyampaikan hasil Muktamar 34 Lampung terkait AD/ART dan perkumpulan NU. 

Program utama yg harus dilaksanakan adalah program KOIN NU (kontak Infaq NU) di setiap kecamatan (MWC), sehingga kalau program itu sdh berjalan maka akan menciptakan NU yang Mandiri.

BACA JUGA:ISEI Cabang Lampung Diharapkan Aktif Jadi Pemikir, Perancang dan Pelaksana Pembangunan

Selain itu kata pihaknya, bahwa program PCNU akan baik seandainya program MWC di tingkat kecamatan juga berjalan baik. Hal ini akan terwujud apabila adanya koordinasi dengan semua pihak termasuk dengan pemerintah daerah.

Terkait dengan tindak lanjut pembangunan Gedung MWC NU di Pekon Pagardewa, Danang berjanji untuk berupaya membantu agar Gedung tersebut cepat terbangun.

"Saya berharap agar kiranya para warga NU dan kader kader NU di Pagardewa untuk lebih peduli dan ikut berperan serta dengan bergotong royong baik tenaga maupun dana, agar Gedung tersebut cepat selesai," katanya.

Lebih lanjut Danang menambahkan, agar jajaran MWCNU Pagar dewa senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan, memelihara kerukunan, dan ikut berupaya di dalam pembangunan. Terlebih menjaga agar jangan sampai adanya aliran aliran yang masuk yang membuat pecahnya kerukunan umat.

BACA JUGA:Camat Waytenong Pimpin Pembersihan Puing Sisa Kebakaran Rumah Milik Barnas

Ia juga menambahkan agar jajaran pengurus MWC Pagardewa untuk turun langsung melalui para alim ulamanya, para da'inya untuk memberikan pencerahan kepada masyarakat terkait dengan maraknya kekerasan terhadap anak, dan kekerasan dalam rumah tangga. Berikan wawasan keagamaan kepada masyarakat.

Ketua Tanfidziyah MWCNU Pagar dewa Ustadz Ubaidilah Zuhri mengapresiasi terhadap kegiatan PCNU yang terus silaturahmi dalam rangka kemaslahatan umat dan menjalin sinergi dengan pemerintah demi kelancaran syiar Nahdlatul Ulama.

 

"Terimakasih kami sampaikan kepada Ketua PCNU Lampung Barat yang telah memberikan motivasi kepada kami yang berada di jajaran MWC untuk terus berharakah dan berkhidmat di Nahdlatul Ulama, Semoga selalu sehat dan panjang Umur sehingga makin banyak maslahat dan manfaat untuk umat," imbuhnya. (r1n/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: