DPRD Lampura Soroti RSUD Ryacudu Sepi Pengunjung

DPRD Lampura Soroti RSUD Ryacudu Sepi Pengunjung

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - DPRD Kabupaten Lampung Utara (Lampura) menggelar rapat paripurna dengan agenda Pembahasan Rancangan Kebijakan Umum APBD (KUA) tahun anggaran 2023 Serta Rancangan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) tahun 2023.

Dalam rapat tersebut, seluruh fraksi kompak tidak memberikan pandangan umum, tetapi beberapa fraksi memberikan catatan pada tata kelola RSUD Ryacudu Lampura yang kini sepi pengunjung 

Romli, Ketua DPRD Lampura memberikan ulasannya, menurutnya fasilitas RSUD Ryacudu sudah lengkap, tetapi harus dipikirkan kembali dan dicarikan solusi agar RSUD Ryacudu tidak pengunjung pasien yang ingin berobat.

"Tinggal tugas kita sama-sama untuk mencari masalahnya dimana, ini harus menjadi fokus kita agar rumah sakit umum kembali menjadi rumah sakit rujukan seperti dulu dan ramai, ini pasti ada yang kurang benar," tandas Romli, Rabu 27 Juli 2022.

BACA JUGA:Polda Lampung Rekontruksi Kematian RF ABH di LPKA Lampung

"Saya merasa tergelitik terutama dengan kinerja RSUD Ryacudu Lampung Utara, masak petugas kesehatan kecamatan menyarankan pasien untuk dirujuk ke RS Swasta bukan ke RS Ryacudu, ini ada apa, harapan saya kepada kepala dinas Kesehatan secepatnya mengkoordinasikan kepada Bupati tentang permasalahan ini," ucap Joni Bedial dari Fraksi Demokrat.

Hal serupa disampaikan anggota DPRD dari Fraksi Gerindra, Nurdin Habim, menurutnya SDM rumah sakit harus dibenahi.

"Rumah sakit menjadi sorotan, seperti masalah SDM, terlebih khusus kepada para Dokter spesialis yang disekolahkan dengan biaya daerah, namun tidak berkonsentrasi penuh terhadap tugas pokok dan fungsinya," kata Nurdin Habim menyayangkan.

Lanjutnya, termasuk instalasi bangunan yang semakin tidak layak perlu diperhatikan, dimana RSUD tersebut merupakan salah satu ikon pemerintah daerah, sehingga diharapkan para pasien dari daerah dirujuk ke RSUD Ryacudu bukan ke RS Swasta.

BACA JUGA:Pilratin Serentak Pesbar Selesai Digelar, Ini Hasilnya

Menanggapi hal itu, Bupati Lampura Budi Utomo, mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota dewan.

"Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh anggota dewan yang telah mengkaji meneliti dan memberikan kritik, kami menyadari bahwa tak ada gading yang tak retak," tandasnya.

 

Ia mengatakan, masih terdapat upaya perbaikan, bahwa setiap pencapaian yang baik akan dipertahankan juga ditingkatkan, dan yang belum sempurna akan disempurnakan, juga dapat bersinergi dengan DPRD guna memberikan kritikan yang membangun," ucap Bupati Lampura Budi Utomo.(adk/ozy/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: