Viral Penemuan Kontainer Berisi Senjata US Army, Pasi Intel Korem 043 Gatam Angkat Bicara

Viral Penemuan Kontainer Berisi Senjata US Army, Pasi Intel Korem 043 Gatam Angkat Bicara

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Penemuan satu kontainer US Army yang berisi senjata tempur yang tidak tercantum dalam daftar izin impor yang diajukan vendor PT JT Square di Pelabuhan Panjang pada Jumat 22 Juli 2022 pukul 22.00 WIB viral di media sosial.

Spv. Humas dan Pelayanan Pelanggan Frans Radian pada Minggu 24 Juli 2022 menjelaskan bahwa kontainer senjata tempur perorangan US Army itu bukan selundupan atau barang ilegal.

“Dari sekian kontainer, satu kontainer itu yang tak ada manifesnya. Saat ini TNI AD sedang mengurusnya," ujar Frans Rahadian.

Petugas pelabuhan melanjutkan pemeriksaan pada Sabtu 23 Juli 2022 mulai pukul 08.00 WIB. 

BACA JUGA:Ratusan Warga Ikuti Jalan Sehat di Taman UMKM

Frans juga menjelaskan, barang-barang tersebut untuk kegiatan TNI AD dengan tentara Amerika, US Army tersebut sudah rutin selama ini tiap tahun. Catatannya, kegiatan dilaksanakan 21-31 Juli dilanjutkan tanggal 13 hingga akhir Agustus 2022.

Dari via WA Grup, Pasi Intel Korem 043 Gatam juga menjelaskan bahwa ada satu kontainer yang belum dilengkapi manifes untuk latihan (Garuda Shield ke-16 Tahun 2022) yang akan dibuka 4 Agustus nanti.

“Jadi itu bukan senjata selundupan,” terangnya.

Tahun lalu, pasukan TNI AD dan pasukan AD Amerika Serikat (US Army) melakukan latihan bersama (latma) terbesar bertajuk Garuda Shield ke-15.(*)



Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: