DKPP Pesbar Dapat Tambahan Desinfektan dan APD

DKPP Pesbar Dapat Tambahan Desinfektan dan APD

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Pesisir Barat (Pesbar) kembali mendapat penambahan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) serta Desinfektan untuk pencegahan penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dari Pemerintah Pusat melalui Pemerintah Provinsi Lampung.

Kepala DKPP Pesbar, Unzir, S.P., mengatakan, penambahan bantuan untuk pencegahan penyebaran PMK pada hewan ternak seperti sapi, kerbau dan kambing, dari Pusat tersebut berupa 275 set kelengkapan APD, serta 50 botol desinfektan.

Untuk APD itu nanti di khususnya bagi petugas jika di wilayah ini terjadi adanya kasus PMK pada hewan ternak.

“Sedangkan, bantuan desinfektan nantinya akan dibagikan kepada kelompok ternak yang ada di Kabupaten Pesbar ini, terutama di wilayah yang memang memiliki banyak potensi hewan ternaknya,” katanya, Kamis (14/7).

BACA JUGA:Dua Jamaah Haji Asal Lampung Meninggal Dunia di Tanah Suci

Masih kata Unzir, untuk penyerahan bantuan tambahan desinfektan itu rencananya akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini, sekaligus mensosialisasikan kembali terkait dengan upaya yang harus dilakukan oleh peternak terhadap pencegahan penyebaran PMK tersebut, meski sampai saat ini belum ada kasus di Pesbar. 

Tentunya DKPP Pesbar juga akan terus mengingatkan kepada para peternak untuk terus melakukan berbagai upaya untuk pencegahan penyebaran PMK tersebut.

“Salah satunya dengan rutin membersihkan kandang ternak, maupun penyemprotan desinfektan pada kandang ternak,” pungkasnya.(yan/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: