PC PMII Bandarlampung Gelar FGD Soal Eksistensi Penyebaran Paham Khilafah

PC PMII Bandarlampung Gelar FGD Soal Eksistensi Penyebaran Paham Khilafah

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Bandarlampung menggelar kegiatan Focus Group Discussion dengan tema “Eksistensi Penyebaran Paham Khilafah di Tengah Upaya Penegakan Hukum Oleh Pemerintah” yang dilaksanakan, Selasa (7/7) di Aula Perpustakaan Universitas Lampung.

Turut hadir sebagai Narasumber di bidangnya masing-masing Dr. Sapto Priyanto, M.Si., akademisi Universitas Indonesia, Ken Setiawan Pendiri Negara Islam Indonesia (NII) Crisis Center, Drs. Muhammad Firsada, M.Si., yang merupakan Kaban Kesbangpol dan Muhammad Julianto selaku Ketua Umum PC PMII Bandarlampung. 

Ketua pelaksana, Nur Hamzah menyebut, kegiatan ini dilaksanakan secara Hybrid dengan peserta masing-masing berjumlah 90 luring dan 110 daring.

“Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting dan streaming YouTube yang ditonton oleh 110 peserta dan secara luring dihadiri oleh 90 peserta yang berasal dari berbagai latar belakang organisasi,” ucap Hamzah.

BACA JUGA:Minyak Goreng Kemasan Sederhana Belum Beredar di Tanggamus

Kegiatan ini digelar sebagai bentuk pengawalan dan respon terhadap penyebaran paham khilafah terutama menyoal insiden Khilafatul Muslimin yang sempat menjadi headline pemberitaan nasional. 

“Selain mempertegas fungsi kampus sebagai kawah pemikiran dan diskusi berbagai topik persoalan, tentu FGD ini bukan berniat untuk memberikan justifikasi atau penghakiman atas kelompok tertentu. Bagaimana bentuk dan upaya penegakan hukum terbaik terhadap kelompok yang disinyalir memiliki ideologi yang tidak selaras dengan Pancasila harus menjadi poin utama. Konsensus soal Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika sifatnya final, harus mampu diterjemahkan semua pihak sebagai titik tumpu, titik temu, dan titik tuju bangsa Indonesia," papar Muhammad Julianto

Juli juga mengatakan bahwa FGD ini sangat membahagiakan karena dihadiri oleh berbagai pihak sehingga banyak pendapat dan sudut pandang yang hadir untuk akhirnya bisa dipersatukan.

"Alhamdulillah, agenda ini membuktikan kalau soal keberlangsungan negara, masih banyak pihak yang terus punya perhatian dan kepedulian di tengah candunya apatisme pada generasi milenial," tegasnya

BACA JUGA:DPO Kasus Pencabulan Santriwati Ponpes di Jombang Menyerahkan Diri

Edi Santoso yang merupakan Mantan Napiter juga sempat memberikan testimoni bagaimana doktrin soal radikalisme bisa menyasar berbagai kalangan.

"Hati-hati doktrin radikalisme bisa ditujukan kepada semua kalangan," ucap Edi tegas.

Dr. Sapto Priyanto, M.Si., seorang akademisi Universitas Indonesia yang juga sebagai pembicara dalam FGD mengatakan bahwa dalam tindakan penyebaran paham khilafah hendaknya aparatur negara bertindak tegas

 

"Dalam hal masih ada warga negara baik pribadi maupun kelompok yang melakukan tindakan penyebaran paham khilafah maka hendaknya aparatur negara bertindak tegas, sama halnya dengan ketika ada warga negara yang menyebarkan paham atheisme, komunisme/marxisme-leninisme yang juga jelas-jelas dinyatakan bertentangan dengan Pancasila," tutup Dr. Sapto dalam diskusi.(*/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: