Karena Virus Korona, Liverpool Bisa Gagal Juara?

Karena Virus Korona, Liverpool Bisa Gagal Juara?

Medialampung.co.id - Gelandang Manchester United, Scott McTominay, menolak untuk mengomentari terkait peluang Liverpool gagal menjadi juara akibat virus korona. McTominay hanya berharap penyebaran Covid-19 tak semakin parah.

Wabah virus korona di daratan Eropa kini sudah mencapai fase kritis. Hampir semua negara di benua biru ikut terkena dampak penyebaran Covid-19 yang kini penyebarannya menurut WHO sudah masuk ke dalam kategori pandemi.

Akibat dari penyebaran virus korona yang semakin sulit dikendalikan membuat dunia sepakbola juga ikut terpengaruh. Sejumlah jadwal pertandingan terpaksa digelar tanpa penonton bahkan beberapa di antaranya terpaksa mengalami penundaan. Bahkan langkah ekstrem dilakukan Serie A dengan menghentikan sementara kompetisi hingga April mendatang.

Premier League tak luput dari ancaman virus korona. Saat ini mulai didengungkan rencana menggelar pertandingan tanpa dihadiri oleh penonton hingga dihentikannya kompetisi. Jika Liga Primer pada akhirnya dihentikan, itu berarti gelar juara Liverpool yang sudah di depan mata dipastikan akan sirna. Lantas bagaimana pendapat McTominay?

"Liverpool kehilangan gelar juara jika Premier League dihentikan? Ini sebuah pertanyaan yang sulit untuk dijawab," ujar McTominay dilansir dari Manchester Evening News.

"Saat ini fokus kami hanya pada diri sendiri dan tak memikirkan apa yang terjadi dengan tim lain. Kami harus tetap siap dan mudah-mudahan virus ini tak terlalu mempengaruhi kami."

Lain halnya dengan Ole Gunnar Solskjaer. Sang manajer mengaku bisa mengerti seandainya Premier League ditunda atau terpaksa dihentikan. Solskjaer menilai saat ini yang terpenting adalah kesehatan masyarakat umum.

"Saya bisa mengerti [jika kompetisi sepakbola terpaksa dihentikan sementara]. Namun semuanya terserah para ahli untuk memutuskan. Yang jelas fokus utama kita semua saat ini adalah kesehatan masyarakat umum," pungkasnya.(ligola/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: