Hotel Sheraton Lampung Berbagi Kepada Sesama
Medialampung.co.id - Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama terkait pandemi virus corona (Covid-19), Hotel Sheraton Lampung bagi-bagi sembako untuk masyarakat sekitar dan pengaman hotel, Sabtu (11/4).
"Kami berharap apa yang kami berikan ini dapat sedikit membantu meringankan beban penerimanya dan menjadi buah kebaikan untuk semua," ungkap General Manager Sheraton Lampung, Benedictus Jodie.
Selain itu, kata dia, pihaknya juga memasang simbol Marriott Strong dengan menyalahkan lampu hotel berbentuk Mr. Smile, yang merupakan program Hotel Marriott se-Asia Pacific.
Sosok muda, energik dan penuh semangat itu juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berprilaku hidup sehat dan rajin cuci tangan pakai sebun setelah melakukan berbagai aktivitas sebagai bentuk antisipasi virus corona.
Menurut Jodie, imbas Covid-19, Managemen Hotel Sheraton Lampung terpaksa harus mengambil beberapa langkah strategis, seperti beberapa karyawan harus dirumahkan, mulai dari tenaga harian maupun pegawai dari jasa penyediaan tenaga kerja (outsourcing).
"Langkah-langkah seperti itu dengan terpaksa kami lakukan. Mudah-mudahan masalah penyebaran virus corona ini segera berlalu, sehingga masyarakat dan kita semua bisa kembali beraktivitas seperti biasa," imbuhnya. (ded/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: