Pemkab Pesawaran Tunggu Info Pendistribusian Bantuan STB TV Digital

Pemkab Pesawaran Tunggu Info Pendistribusian Bantuan STB TV Digital

Medialampung.co.id - Pemerintah Kabupaten Pesawaran saat ini masih menunggu informasi lebih lanjut dari Kementerian Kominfo dan Informatika terkait pendistribusian bantuan Set Top Box (STB) bagi masyarakat yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

"Masyarakat yang mendapat bantuan STB untuk televisi digital yakni masyarakat pra sejahtera yang masuk dalam DTKS," ungkap Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pesawaran, Jayadi Yasa

Dikatakan, selain masuk dalam DTKS, calon penerima bantuan STB juga memiliki televisi analog. Serta bersedia dilakukan survey di lapangan.

"Apakah nanti door to door, kita masih menunggu informasi dari Kemenkominfo, termasuk  Pesawaran mendapat kuota STB berapa, kita juga belum tahu," ucapnya.

Berdasarkan informasi awal yang diterima pihaknya, sebelum penyaluran alat STB tersebut, akan dilakukan survey di lapangan kepada calon penerima. Dimana, survey akan dilakukan oleh pihak ketiga.

"Akan dilakukan pencocokan data di lapangan, apakah ada tv analog. Dan langsung dilakukan penyetingan STB kepada penerima nantinya," jelasnya.

Untuk penyaluran bantuan STB gelombang pertama lanjut mantan Kabag Protokol ini, rencananya akan direalisasikan 15 sampai 30  April. 

"Kita masuk dalam gelombang pertama per 30 April. Namun kalau berapa jumlah bantuan untuk Pesawaran, kita belum mendapat informasi lebih lanjut," tandasnya.(ozi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: