Wakapolres dan 7 Pejabat Polres Lamteng Pindah Tugas
Medialampung.co.id - Delapan pejabat utama Polres Lampung Tengah pindah tugas. Yakni Wakapolres, Kabag Sumda, Kasatlantas, Kasatbinmas, dan empat Kapolsek.
Kapolres Lamteng AKBP I Made Rasma mengatakan bahwa mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang rutin dan biasa. "Mutasi jabatan di Polri ini hal biasa dan rutin. Ini untuk memenuhi kebutuhan organisasi serta meningkatkan kinerja organisasi agar tetap mampu menampilkan performance yang optimal dalam menghadapi setiap tuntutan dan tantangan pelaksanaan tugas dalam memelihara kamtibmas.
Serah terima jabatan juga merupakan bagian proses pembinaan sumber daya manusia dalam rangka regenerasi untuk mengisi beberapa jabatan strategis, berdasarkan penilaian, evaluasi, assessment secara sistematik dan komprehensif, serta berbagai pertimbangan lainnya," katanya.
Made juga menyampaikan tampilan kinerja Polri. "Guna menjawab semua itu dilakukan upaya kerja keras melalui inovasi terobosan yang dapat memberikan manfaat dan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Juga mapping semua kerawanan masyarakat yang berpotensi konflik agar distensi serta diantisipasi dengan langkah taktis dan tepat," ujarnya.
Kepada pejabat lama, Made mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan kinerjanya selama ini. "Terima kasih atas dedikasinya kepada pejabat yang lama dan selamat bertugas di tempat yang baru. Kepada pejabat yang baru segera menyesuaikan diri di lingkungan kerjanya masing-masing," ungkapnya.
Delapan pejabat yang pindah tugas adalah Wakapolres Lamteng Kompol Harto Agung Cahyono. Posisinya diganti Kompol Suparman yang sebelumnya Wakapolres Lampung Timur.
Harto menempati jabatan baru sebagai Kanit 3 Subdit 4 Ditreskrimsus Polda Lampung. Kedua, Kabag Sumda Polres Lamteng Kompol Ansori Samsul Bahri diganti Kompol Azhari Mahmuddin yang sebelumnya Kabag Sumda Polresta Metro. Ansori menempati jabatan baru sebagai Kabag Sumda Polresta Bandarlampung.
Ketiga, Kasatlantas Polres Lamteng AKP Padil A. Rohim diganti AKP Muhammad Yani Endang yang sebelumnya Kasatlantas Polres Lampung Utara. Padil menempati jabatan baru sebagai Paur STNK Ditlantas Polda Lampung. Keempat, Kasatbinmas Polres Lamteng AKP Sumarno diganti Iptu Mardiyono yang sebelumnya KBO Satbinmas Polres Lamteng. Sumarno menempati jabatan baru Kasubbag Koorprogmonev Bagkerma Roops Polda Lampung. Kelima, Kapolsek Padangratu Kompol Hesbin Fadilla diganti AKP Muslikh yang sebelumnya Kapolsek Sungkai Utara, Lampung Utara. Hesbin kini bertugas di tempat yang baru sebagai Pamen Yanma Polda Lampung.
Keenam, Kapolsek Terbanggibesar AKP Riki Ganjar Gumilar diganti Kompol Sutana Yusuf yang sebelumnya Kanit 1 Subdit 2 Ditreskrimsus Polda Lampung.
Riki bertugas di tempat yang baru sebagai Kanit 2 Subdit 2 Dit Intelkam Polda Lampung. Ketujuh, Kapolsek Terusannunyai Iptu Edi Suhendra diganti PS Iptu Santoso yang sebelumnya menjabat Kapolsek Negarabatin, Waykanan. Edi Suhendra menempati jabatan baru sebagai Wakapolsek TbU.
Kedelapan, Kapolsek Bangunrejo Iptu Sayidina Ali diganti PS Iptu Mualimin yang sebelumnya Wakapolsek Padangratu, Lamteng. Sayidina Ali kini menjabat sebagai Kasubbag Humas Bag Ops Polres Lamteng. (sya/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: