Ratusan Umat Muslim Lampung Unjuk Rasa Tolak RUU HIP

Medialampung.co.id - Ratusan umat muslim Provinsi Lampung yang tergabung dalam Forum Suara Masyarakat Lampung memadati Jl. Radenajeng Kartini, Tanjungkarang Pusat (TkP) menuju arah Bundaran Tugu Adipura Bandarlampung untuk menyampaikan aspirasi menyikapi persoalan kebangsaan, terkait Rancangan Undang-Undang Haluan Ideologi Pancasila (RUU HIP), Minggu (12/7).
Aksi yang diwarnai adanya pasukan berkuda dikawal ketat aparat kepolisian tersebut diikuti semua kalangan mulai dari orang tua laki-laki dan wanita remaja.
Pantauan medialampung.co.id di lapangan, massa kompak meneriakkan "Ganyang-Ganyang PKI".
Diketahui, aksi ini merupakan kedua kalinya, dimana sebelumnya aksi serupa digelar di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Lampung pada Jumat 26 Juni 2020. (ded/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: