Rakor TP-PKK Kecamatan Sekincau Jadi Ajang Perkenalan Ketua Baru

Rakor TP-PKK Kecamatan Sekincau Jadi Ajang Perkenalan Ketua Baru

Medialampung.co.id - Tim Penggerak PKK Kecamatan Sekincau, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menggelar agenda tahunan rapat koordinasi. Dimana dalam kesempatan ini menjadi perdana rakor oleh Ketua TP-PKK setempat, Desmaliza, S.Kep., Nes., yakni istri Camat Sekincau Edi Jaya Saputra, S.S.T.P., M.S.I.

Rakor yang dilaksanakan di aula kantor kecamatan Jumat (11/2) tersebut, selain dihadiri oleh kepengurusan kecamatan juga kepengurusan dari empat pekon dan satu kelurahan di Kecamatan Sekincau. 

Suasana rakor berlangsung hikmad sekaligus menjadi wadah perkenalan Desmaliza kepada seluruh kepengurusan kecamatan dan pekon.

Sekaligus pembahasan terkait Sepuluh program kegiatan PKK.

Dan peran PKK dalam mendukung pemerintahan kecamatan, pekon dan kelurahan sekaligus dalam peran mensukseskan Pitu (Tujuh) program Pemkab Lambar dan tiga komitmen diantaranya Kabupaten Literasi, Tanggung Bencana dan Konservasi.

Dalam sambutannya Demaliza menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargaan yang begitu hangat dari para pengurus PKK atas kehadiran suaminya selaku Camat Sekincau bersamanya sebagai Ketua TP-PKK. 

Pihaknya menyebutkan jabatan Ketua dalam organisasi PKK adalah amanah tugas. Namun dalam kerja dalam menelurkan solusi-solusi sebagaimana tugas dan tanggung jawab, peran antara ketua, pengurus dan anggota salah sama yakni kerja.  

Dan atas dasar itu Desmaliza, mengharapkan peran semua lini PKK, di Kecamatan sekincau  mulai dari kepengurusan hingga kader untuk saling bahu membahu sesuai peran dan fungsi.

"Peran PKK diantaranya untuk membantu, pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan menuju terwujudnya keluarga yang berbudaya, sejahtera, maju, mandiri dan harmonis serta mempunyai peran dalam menumbuh kembangkan potensi dan peran perempuan dalam meningkatkan pendapatan keluarga," ungkapnya. (r1n/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: