Parosil Pastikan Penggantian Sekda Telah Kedepankan Komunikasi dan Etika

Parosil Pastikan Penggantian Sekda Telah Kedepankan Komunikasi dan Etika

Medialampung.co.id – Bupati Lampung Barat, Hi. Parosil Mabsus secara resmi melantik Asisten I Bidang Pemerintahan Drs. Adi Utama, sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) menggantikan pejabat Sekda sebelumnya Akmal Abdul Nasir, SH., yang sudah memasuki Masa Persiapan Pensiun (MPP).

Menyikapi polemik yang sempat muncul dalam penggantian Sekda tersebut sebelumnya, Pakcik---sapaan Parosil Mabsus memastikan bahwa penggantian tersebut telah  mengedepankan komunikasi dan juga etika.

”Pergantian Sekretaris Daerah juga merupakan hal yang biasa, saya lebih mengedepankan komunikasi dan juga etika,” ungkap Pakcik, dalam sambutannya pada pelantikan Plt. Sekda dan 93 pejabat eselon II, III, dan IV lainnya di lobi kantor bupati setempat,  Jumat (14/1).

Dalam kesempatan itu, ia juga menekankan kepada seluruh pejabat yang telah dilantik untuk senantiasa berkiprah dan mengabdikan diri selaku ASN sesuai dengan tugas pokok dan fungsi yang menjadi tanggung jawab sebagai seorang pejabat yang juga sesuai dengan janji jabatan selaku ASN yang siap ditempatkan dimana saja.

”Saya berharap agar penyegaran ASN ini justru akan dapat memberikan dampak yang lebih baik lagi terhadap kinerja perangkat daerah yang sudah dilakukan oleh pejabat sebelumnya,” ujarnya.

Ia juga berharap struktur organisasi perangkat daerah yang baru memiliki berbagai keunggulan dan keutamaan apabila tidak diisi dengan personil personil yang loyal profesional yang memiliki kompetensi maka hal ini akan menimbulkan berbagai permasalahan yang bersifat teknis.

”Jabatan yang saudara terima bukanlah hak tetapi kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan dan merupakan sebuah amanah yang harus dipertanggungjawabkan,” pungkasnya. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: