Musyawarah di Pekon Tugumulya, Camat Kebuntebu Sampaikan Sasaran SDGs Desa 

Musyawarah di Pekon Tugumulya, Camat Kebuntebu Sampaikan Sasaran SDGs Desa 

Medialampung.co.id - Pekon Tugumulya, Kecamatan Kebuntebu, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menggelar musyawarah pekon penetapan musyawarah hasil pemutakhiran data SDGs Pekon Tahun 2021.

Kegiatan yang dilaksanakan di balai pekon setempat Kamis (8/7) dihadiri langsung oleh Camat Ernawati, S.E., menegaskan SDGs Desa salah satu fungsinya sebagai panduan dalam kegiatan pembangunan kedepan, walaupun 2021 prioritas yang diutamakan dalam pemanfaatan Dana Desa (DD) untuk pemulihan ekonomi. 

Tentunya kata Ernawati, harapan dengan hasil pendataan yang telah dilakukan, data tersebut bisa menjadi dasar penentu kebijakan pemerintah dimasa yang akan datang. Sehingga hasil pendataan saat ini bisa dirasakan manfaatnya di masa-masa yang akan datang yaitu pekon-pekon yang bisa terbebas kemiskinan, kelaparan, pekon sehat dan sejahtera serta harapan-harapan lain bisa terwujud secara bertahap. 

"Terdapat 18 poin tujuan dari pendataan SDGs Desa ini, diantaranya, desa tanpa kemiskinan, desa tanpa kelaparan, desa sehat dan sejahtera, pendidikan desa berkualitas, desa berkesetaraan gender, desa layak air bersih dan sanitasi, desa yang berenergi bersih dan terbarukan, pekerjaan dan pertumbuhan ekonomi desa, inovasi dan infrastruktur desa, desa tanpa kesenjangan dan beberapa lainnya," tegas pihaknya. 

Sementara Peratin Tugumulya Susilo Haryanto, pendataan SGDs Desa dilaksanakan dalam waktu beberapa bulan. Tentunya dalam perjalanannya sedikit banyak ada kendala di lapangan, namun berkat kerjasama dan kerja hebat kelompok kerja (pokja) relawan bersama pendamping desa, pendamping lokal desa proses hingga sampai seperti sekarang ini. 

"Saya selaku peratin menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat dan telah bekerja kerjas dalam pendataan SDGs Desa ini, semoga SDGs Desa ini betul-betul menjadi acuan yang valid untuk kegiatan pekon dimasa yang akan datang. Terutama di bidang pemerintahan, pembangunan, pemberdayaan dan pembinaan masyarakat," harapannya. (r1n/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: