Diduga Akibat Puntung Rokok, Padang Ilalang di Danau Asam Terbakar

Diduga Akibat Puntung Rokok, Padang Ilalang di Danau Asam Terbakar

Medialampung.co.id – Padang ilalang yang menjadi salah satu spot indah di Wisata Padang Savana Danau Asam, Pekon Sukamarga, Kecamatan Suoh, Kabupaten Lampung Barat terbakar hebat pada Kamis (26/8). Kobaran api berhasil dijinakkan setelah petugas gabungan turun untuk melakukan pemadaman. 

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lambar Maidar, SH, M.Si., mengungkapkan, kebakaran tersebut terjadi diduga akibat puntung rokok yang dibuang oleh oknum yang tidak bertanggungjawab di padang ilalang yang memang sebagian sudah dalam kondisi mengering.

”Kebakaran terjadi siang hari dan dalam kondisi cuaca yang cukup panas, sehingga sehingga api menjalar dengan cukup cepat, sehingga padang ilalang yang terbakar cukup luas, namun berhasil dipadamkan,” ujarnya.

Petugas yang terlibat dalam pemadaman kebakaran tersebut, yakni Tim SAR BPBD, Satgas PB Kecamatan dan/Pekon, Koramil Batubrak, Polsek Suoh, Balai Besar TNBBS, Aparat Kecamatan dan Pekon serta masyarakat.

”Pemadaman dilakukan dengan alat sederhana dengan menggunakan tangki semprot manual, karena memang tidak memungkinkan armada Damkar menjangkau lokasi dan Alhamdulillah dalam waktu dua jam, tepatnya sekitar 14.00 WIB api berhasil dipadamkan,” ujarnya.

Mengingat wilayah tersebut memiliki padang ilalang yang cukup luas, kata Maidar, maka pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk tidak sembarangan membuang puntung rokok atau menyalakan api sembarangan, karena potensi kebakaran cukup besar.

”Padang ilalang di wilayah tersebut juga cukup tebal sehingga potensi kebakaran cukup besar, karena itu kami mengimbau kepada masyarakat untuk sama-sama mewaspadai,” pungkas Maidar. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: