BKPSDM Lambar Buka Layanan dan Konsultasi Online 

BKPSDM Lambar Buka Layanan dan Konsultasi Online 

Medialampung.co.id - Dalam rangka pencegahan resiko penyebaran virus corona (Covid-19) di Kabupaten Lampung Barat, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) mulai Jumat (27/3) sampai batas yang belum ditentukan, memberikan kemudahan pelayanan dan konsultasi bagi aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkab Lambar secara online.

“Bagi aparatur sipil negara (ASN) yang ingin pelayanan dan berkonsultasi diupayakan melalui telp/fax (0721) 21190/21189 dan email: [email protected],” ujar Sekretaris BKPSDM Budi Kurniawan mendampingi Kepala BKPSDM  Ahmad Hikami, Jumat (27/3).

Menurut dia, bagi ASN yang yang ingin berkonsultasi atau menanyakan terkait urusan pensiun, mutasi dan kepangkatan, LHKPN, pengadaan CPNS dan layanan data bisa menghubungi nomor kontak HP 082306086330.

Kemudian, untuk Kediklatan, izin belajar dan tugas belajar dapat menghubungi nomor HP 082182168290, serta terkait play DIPAN, kenaikan gaji berkala, Karpeg, Karis dan Karsu dapat menghubungi nomor kontak 0822-7996-0129. 

“Jadi mulai hari ini kami berupaya memberikan pelayanan kepada ASN  dan masyarakat via online. Selain itu, kami juga tetap memberikan pelayanan seperti biasanya di kantor dengan menyiapkan tempat cuci tangan dan Hand Sanitizer untuk antisipasi,” ungkapnya. (lusiana)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: