Berkah Ramadhan, SMKS Bhakti Wiyata Gelar Service Gratis dan Bazar

Berkah Ramadhan, SMKS Bhakti Wiyata Gelar Service Gratis dan Bazar

Medialampung.co.id - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Swasta Bhakti Wiyata Pampangan Kecamatan Sekincau Kabupaten Lampung Barat dalam rangka menyambut bulan Ramadhan 1442 Hijriah membuka stand service gratis untuk kendaraan roda dua di Pasar Lama Sekincau dengan mengusung tema Berkah Ramadhan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Salah satu panitia Berkah Ramadhan yang siswa kelas XII Jurusan Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM) SMKS Bhakti Wiyata Basir Al Fahmi, mendampingi Ketua pelaksana Jekki, S.Pd., mengatakan bahwa kegiatan tersebut rutin dilaksanakan tiap tahunnya pada bulan Ramadhan.

"Pembukaan stand berkah ramadhan SMKS Bhakti Wiyata rutin dilaksanakan tiap tahunnya. Selain service gratis untuk sepeda motor kami juga melayani service laptop, instal ulang, software gratis seperti coreldraw, photoshop dan software lainnya serta menggelar bazar berupa takjil buatan siswa-siswi SMKS Bhakti Wiyata," papar Basir yang diamini oleh rekannya Wigi siswa Jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ).

Terusnya, stand tersebut dibuka sejak hari ini Selasa (20/4) hingga Kamis (22/4) mendatang mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 14.42 WIB.

"Stand berkah ramadhan SMKS Bhakti Wiyata yang dihelat selama tiga hari tersebut diharapkan dapat mempermudah masyarakat khususnya masyarakat Sekincau dan sekitarnya untuk mendapatkan pelayanan service kendaraan roda dua hingga dapat memberikan kenyamanan dalam berkendara," tuturnya.

Sementara itu Kepala SMKS Bhakti Wiyata Pampangan Yakut, M.Pd., menuturkan, kegiatan tersebut selain menjadi salah satu wadah bagi siswa untuk menuangkan kompetensi serta keahlian yang dipilih sesuai jurusannya. Juga sebagai salah satu wadah siswa untuk mengevaluasi ilmu yang telah diperoleh selama mengenyam pendidikan di SMKS Bhakti Wiyata Pampangan.

"Kegiatan ini sebagai wadah bagi siswa untuk menuangkan kompetensi serta keahlian di bidangnya masing-masing. Terutama saat bulan ramadhan banyak waktu luang siswa sehingga diharapkan untuk memanfaatkan waktu tersebut untuk kegiatan yang positif," ungkapnya.

Selain itu, lanjutnya, Ia berharap masyarakat lebih mengenal SMKS Bhakti Wiyata Pampangan Sekincau yang merupakan satu-satunya sekolah kejuruan di kecamatan tersebut dengan berbagai fasilitas serta memiliki empat jurusan meliputi Jurusan Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM), Jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ), Jurusan Akuntansi dan Jurusan Tata Busana.

"Melalui jurusan yang ada di sekolah tersebut diharapkan lulusan-lulusan SMKS Bhakti Wiyata dapat memanfaatkan kompetensi serta keahliannya masing-masing bahkan dapat menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat," tutupnya.(pkl/jen/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: