Belum Lama Dipasang, Rambu Jalan Banyak yang Hilang
Medialampung.co.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lampung Barat (Lambar) mengeluhkan dengan terjadinya pengerusakan dan pencurian terhadap rambu-rambu lalulintas di sejumlah titik. Mirisnya rambu-rambu lalulintas yang dirusak dan hilang dicuri tersebut baru beberapa bulan dipasang.
Kabid Lalulintas Tamrin, S.E., mendampingi Kadishub Lambar Hi. Jaimin, S.IP, M., mengatakan, lokasi rambu-rambu lalulintas yang hilang dicuri yakni berada pada titik rawan kecelakaan lalulintas (Lakalantas) seperti di sekitar taman kota Hamtebiu.
”Untuk rambu-rambu yang hilang itu kebanyakan yang leter S atau tanda dilarang parkir seperti di dekat tikungan yang ada di Taman Kota Hamtebiu, keberadaan rambu-rambu lalulinta tersebut sangat penting karena jika ada kendaraan parkir sembarangan bisa memicu kecelakaan lalulintas, dan untuk wilayah taman kota hamtebiu saja itu sudah ada sekitar empat rambu-rambu yang hilang,” ungkap Tamrin.
Ia menyayangkan ulah oknum-oknum tidak bertanggungjawab yang sengaja merusak dan mengambil rambu-rambu yang terpasang, padahal keberadaamn rambu-rambu lalulintas sangat penting untuk keselamatan berlalulintas.
”Kami juga sudah berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk sama-sama mencarikan solusi terkait hilangnya rambu-rambu lalulintas pada titik rawan kecelakaan lalulintas tersebut, dan kami juga mengajak masyarakat untuk sama-sama menjaga fasilitas yang ada, terlebih itu untuk kepentingan masyarakat umum,” ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan Tamrin, tahun anggaran 2019 ini pihaknya telah melakukan pemasangan 40 rambu-rambu lalulintas untuk sejumlah kecamatan di kabupaten setempat, pemasangan rambu-rambu tersebut dilakukan untuk meminimalisasi Lakalantas.
”Dengan pemasangan rambu-rambu lalulintas sebanyak 40 unit tahun ini maka diharapkan angka kecelakaan lalulintas bisa semakin berkurang,” pungkasnya. (nop/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: