Yamaha Luncurkan MT-15 Facelift: Apa Saja yang Baru?

Yamaha Luncurkan MT-15 Facelift: Apa Saja yang Baru?

Yamaha MT-15 Facelift 2025 hadir dengan desain agresif-Foto Yamaha Motor-

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Yamaha kembali menggoda para pecinta motor naked sport dengan meluncurkan MT-15 Facelift 2025, versi penyegaran dari motor streetfighter andalan mereka di segmen 150 cc. 

Mengusung tampilan yang lebih agresif dan fitur yang makin canggih, MT-15 facelift hadir untuk mempertahankan dominasi Yamaha di segmen motor sport perkotaan.

Dikenal sebagai “The Dark Side of Japan”, MT-15 menawarkan perpaduan antara desain futuristik, performa tinggi, dan kemudahan kendali. 

Versi facelift 2025 tidak hanya menghadirkan ubahan kosmetik, tapi juga sejumlah peningkatan teknologi yang membuatnya semakin kompetitif di kelasnya.

BACA JUGA:DANA vs GoPay vs OVO: Siapa Raja Dompet Digital Indonesia 2025?

Yamaha MT-15 facelift tampil dengan wajah baru yang lebih radikal. Desain lampu depan LED baru kini berbentuk horizontal dengan teknologi projector bi-LED dan DRL (Daytime Running Light) model alis yang memberikan tampilan seperti “mata predator”. 

Shroud tangki lebih tebal, agresif, dan aerodinamis, memperkuat aura streetfighter sejati.

Sorotan desain baru:

  • - Warna dual-tone baru seperti Dark Cyan Storm dan Phantom Black Redline
  • - Velg model Y-spoke terbaru
  • - Cover mesin dan undercowl yang diperbarui untuk tampilan lebih padat

BACA JUGA:Klaim 50 Kode Redeem FF 3 Agustus 2025, Dapatkan Skin dan Diamond Gratis!

Salah satu pembaruan paling signifikan adalah hadirnya panel instrumen full digital TFT berwarna, menggantikan LCD monokrom sebelumnya. 

Panel ini kini sudah mendukung konektivitas Y-Connect yang memungkinkan pengendara memantau notifikasi ponsel, konsumsi BBM, jadwal servis, dan lokasi parkir melalui aplikasi.

Fitur lain yang ditingkatkan diantaranya seperti Upside Down Fork (USD) warna emas, Assist & Slipper Clutch untuk perpindahan gigi lebih ringan dan mencegah roda belakang selip saat downshift, LED di seluruh sistem pencahayaan dan juga Soket USB charger terintegrasi. 

Yamaha tetap mempertahankan mesin 155cc berteknologi Variable Valve Actuation (VVA) yang menjadi ciri khas performa tinggi di putaran bawah dan atas. 

BACA JUGA:DFSK Seres 3: SUV Listrik Stylish Siap Hadir di Indonesia

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: