MEDIALAMPUNG.CO.ID - Seorang warga diserang kawanan Gajah liar hingga tewas.
Kejadian tragis ini pada Senin 30 Desember 2024 dini hari sekitar pukul 01.00 WIB, di Talang Badar Blok 3, Kecamatan Bandar Negeri Semuong (BNS), Kabupaten Tanggamus.
Peristiwa tersebut merenggut nyawa seorang petani wanita bernama Suarni setelah gubuk tempat tinggalnya dirusak oleh kawanan gajah tersebut.
Menurut laporan yang diterima, tubuh korban ditemukan dalam kondisi mengenaskan, tercabik-cabik hingga terpisah menjadi beberapa bagian.
Foto dan video yang beredar menunjukkan bagian tubuh seperti kaki, tangan, dan rambut tersebar akibat amukan gajah-gajah liar itu.
BACA JUGA:Mutasi Besar Polri, Pejabat Utama hingga Kapolres di Polda Lampung Alami Rotasi
BACA JUGA:179 Korban Tewas Akibat Kecelakaan Pesawat Jeju Air di Bandara Muan
Insiden bermula saat kawanan gajah liar memasuki kawasan Talang Badar.
Gajah-gajah tersebut merusak gubuk milik Safar, suami korban, yang berada di area perkebunan.
Suarni, yang berada di dalam gubuk, tidak sempat menyelamatkan diri.
Sementara itu, Safar berhasil melarikan diri namun dilaporkan mengalami trauma berat akibat kejadian tersebut.
BACA JUGA:Polresta Bandar Lampung Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Sambut Malam Tahun Baru
BACA JUGA:Satpol PP Kota Bandar Lampung Siap Amankan Malam Pergantian Tahun Baru 2025
Talang Badar Blok 3 merupakan wilayah yang sering dilalui oleh kawanan gajah liar, sehingga penduduk setempat kerap menghadapi ancaman kerusakan dan bahaya.
“Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Istri Lik Safar di Talang Badar meninggal dunia akibat serangan gajah. Tubuhnya ditemukan dalam kondisi terpisah-pisah. Mohon bantuan dari petugas dan masyarakat untuk menangani jenazah,” tulis Tole Blok 3 dalam pesan WhatsApp.