PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) melantik enam pejabat eselon II hasil seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) pada Selasa, 29 Oktober 2024.
Pelantikan yang berlangsung di Ruang Rapat Lantai Tiga Komplek Perkantoran Pemkab Pesbar ini dipimpin langsung oleh Bupati Pesbar, Dr. Drs. Agus Istiqlal, S.H, M.H. Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Pesbar, Ahmad Zulqoini Syarif, S.H., Penjabat Sekda Drs. Jon Edwar, M.Pd., serta sejumlah kepala OPD dan pejabat setempat.
Para pejabat yang dilantik ini diharapkan membawa perubahan positif dalam kinerja pemerintahan daerah.
Berikut keenam pejabat hasil Lelang JPTP yang dilantik :
BACA JUGA:Tom Lembong Resmi Ditahan Terkait Kasus Korupsi Impor Gula Rp400 Miliar
- Mizar Diyanto, S.E., M.P., yang menjabat sebagai Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD);
- Tanwir, S.E., M.M., sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR);
- Herdy Wilismar, S.H., M.M., sebagai Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP);
- Ariswandi, S.Sos., M.P., sebagai Kepala Dinas Perhubungan;
- Amrulhaq, S.E., sebagai Kepala Dinas Transmigrasi, Tenaga Kerja, dan Perindustrian (Distranakerind);
- Wike Wijayanti, S.St., M.M., sebagai Kepala Dinas Kesehatan.
BACA JUGA:Handphone Mayat di Drainase Tol Bakter Bakal Jadi Petunjuk Penyelidikan
Dalam sambutannya, Bupati Agus Istiqlal mengucapkan selamat kepada para pejabat baru tersebut.
Ia menekankan pentingnya menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab serta mengedepankan dedikasi dan loyalitas.
“Saya minta para pejabat yang baru dilantik bekerja dengan bersemangat dan bertanggung jawab untuk Pemkab Pesbar. Berikan kinerja terbaik, dedikasi, dan loyalitas untuk memberikan pelayanan publik yang berkualitas prima dan patuh pada peraturan perundang-undangan,” ujar Agus.