Kapolda Lampung Kukuhkan Pengurus Komite Olahraga Polri Polda Lampung,Berikut Susunan Kepengurusan

Selasa 08-10-2024,23:16 WIB
Reporter : Dedi Andrian
Editor : Budi Setiawan

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Polda Lampung mengadakan upacara pengukuhan Komite Olahraga Polri (KOP) di halaman Mapolda Lampung pada Selasa 8 Oktober 2024.

Kapolda Lampung, Irjen Pol Helmy Santika, memimpin upacara sebagai Inspektur Upacara, yang turut dihadiri oleh Wakil Ketua KONI Brigjen (Purn) Alamsyah Tarmizi, Pejabat Utama (PJU) Polda Lampung, serta para atlet yang tergabung dalam KOP Polda Lampung.

Dalam pidatonya, Kapolda menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus KOP yang baru dilantik. 

Ia menegaskan bahwa pengukuhan ini menjadi langkah awal penting dalam memperkuat solidaritas dan sinergi, baik di dalam institusi Polri maupun dengan masyarakat serta instansi terkait seperti KONI dan Dispora Lampung.

BACA JUGA:Jelang Pilkada Lampung Utara, Kapolres dan Dandim Kunjungi Timses Kedua Paslon

BACA JUGA:34 Kasus Kebakaran Terjadi di Lampung Utara, 1 Korban Jiwa

"Saya ucapkan selamat kepada pengurus yang baru. Ini adalah langkah awal untuk memperkuat solidaritas dan kerja sama, khususnya dalam memajukan olahraga di lingkungan Polda Lampung," kata Kapolda.

Kapolda Helmy juga menekankan pentingnya peran Komite Olahraga Polri dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang unggul dan berprestasi di bidang olahraga. 

Para atlet diharapkan tidak hanya menjalankan tugas sebagai anggota Polri, tetapi juga berkontribusi dalam mengharumkan nama institusi melalui prestasi olahraga.

"Melalui KOP, kita berupaya menciptakan SDM yang unggul dan berprestasi. Atlet Polri diharapkan mampu membawa nama baik institusi melalui capaian mereka di dunia olahraga," tambahnya.

BACA JUGA:Polisi Selidiki Penemuan Mayat Dikebun Milik Warga Pringsewu

BACA JUGA:Hati-Hati, KAI Akan Tingkatkan Kecepatan Maksimal Perjalanan Kereta Api Babaranjang

Ia juga berpesan kepada pengurus baru agar menjalankan amanah dengan dedikasi tinggi. Olahraga, menurutnya, bukan sekadar aktivitas fisik, tetapi juga sarana membangun kebersamaan, disiplin, dan kesehatan.

"Tanggung jawab ini adalah amanah yang harus dijalankan dengan dedikasi. Olahraga bukan hanya soal fisik, tetapi juga untuk membangun kebersamaan, disiplin, dan kesehatan," tegasnya.

Kapolda Helmy berharap dengan terbentuknya pengurus baru KOP, pembinaan dan pengembangan prestasi olahraga di lingkungan Polri, khususnya di Polda Lampung, dapat berjalan lebih dinamis dan berkelanjutan.

Kategori :