Jumat Bersih Berbuah Manis, Gedung TK Baru di Pekon Cipta Mulya Segera Dibangun

Jumat 27-09-2024,23:42 WIB
Reporter : Rinto Arius
Editor : Budi Setiawan

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pada hari Jumat, 27 September 2024, Aparatur Pekon Cipta Mulya di Kecamatan Kebun Tebu, Kabupaten Lampung Barat, mengadakan kegiatan gotong royong dalam rangka pembukaan lahan untuk pembangunan gedung Taman Kanak-Kanak (TK). 

Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda “Jumat Bersih” yang melibatkan partisipasi aktif masyarakat setempat.

Lahan yang akan digunakan untuk pembangunan gedung TK ini merupakan hibah dari warga, sebagai bentuk dukungan terhadap pendidikan anak-anak di pekon tersebut. 

Penjabat (Pj) Peratin Dedi Gunawan, S.H., menjelaskan bahwa pembangunan ini didanai melalui anggaran dana desa, yang bertujuan untuk meningkatkan fasilitas pendidikan.

BACA JUGA:Banting Harga! iPhone 12 di iBox Tinggal 7 Jutaan

“Lahan di bawah ini dan juga untuk persiapan pembangunan bangunan gedung yang dianggarkan melalui dana desa,” ujar Dedi. 

Dengan adanya gedung baru, diharapkan anak-anak dapat lebih fokus dalam menjalani kegiatan belajar mengajar (KBM) yang akan memberikan dampak positif bagi perkembangan mereka.

Gedung lama akan difungsikan kembali sebagai balai pekon, sehingga manfaat dari pembangunan ini dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat. 

“Atas hibah yang diberikan untuk pembangunan gedung ini kami pemerintahan Pekon serta masyarakat menyampaikan terima kasih semoga tujuan bersama pembangunan TK baru menjadi dasar untuk masa depan putra-putri pekon sebagai generasi yang cerdas,” tambahnya.

BACA JUGA:Menang 3-1 Atas Timnas Timor Leste U -20 , Garuda Muda Puncaki Klasemen Sementara

Lahan yang akan digunakan berada di samping pekon, sebelumnya merupakan area kebun kopi yang terbakar, dan kini diharapkan dapat bermanfaat bagi pendidikan generasi mendatang.

 

Kategori :