Resep Sambal Nanas Khas Lampung: Pedas, Segar, dan Gak Pake Ribet

Rabu 25-09-2024,11:32 WIB
Reporter : Rita Lestari
Editor : Rita Lestari

- 3 siung bawang putih

- 4 siung bawang merah

- 1 buah tomat merah

- Garam secukupnya

 Cara Membuat Sambal Nanas Khas Lampung

1. Persiapkan bahan-bahan. Pertama, cuci bersih cabai, bawang, tomat, dan tentu saja nanas.

Potong nanas kecil-kecil biar gampang nanti diulek bareng bahan lainnya.

2. Goreng bahan. Panaskan sedikit minyak di wajan, lalu goreng cabai, bawang merah, bawang putih, dan tomat sampai layu dan harum.

Setelah itu, angkat dan tiriskan. 

3. Ulek sambel. Siapkan cobek, lalu haluskan cabai, bawang, tomat, terasi (kalau pakai), garam, dan gula merah.

Jangan terlalu halus, biar teksturnya masih terasa. 

4. Tambahkan nanas. Masukkan potongan nanas ke dalam ulekan sambal.

Ulek kasar, jangan sampai hancur banget, cukup sampai bumbu merata dan sambal nanas siap disantap!

 Tips Sederhana Biar Makin Nikmat

- Kalau mau sambal nanas yang pedas maksimal, jangan ragu tambah cabai rawit.

Tapi kalau kamu lebih suka yang seimbang antara pedas dan segar, jumlah cabai bisa disesuaikan.

Kategori :