KPPN Liwa Gelar Forum Konsultasi Publik untuk Tingkatkan Pelayanan dan Sinergi

Rabu 21-08-2024,15:27 WIB
Reporter : Rilis
Editor : Budi Setiawan

Dalam menjalankan peran Financial Advisor khususnya untuk pemerintah daerah, KPPN Liwa dinilai telah menjalankan perannya dengan baik terutama dalam penyaluran dana transfer ke daerah. 

Perwakilan Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Barat dan Pesisir Barat berharap sinergi akan terus terjalin dengan baik untuk mendukung pertumbuhan ekonomi daerah. 

Sebagai penerima manfaat dari Dana Desa, Peratin Padang Cahya menyampaikan bahwa penyaluran Dana Desa telah berjalan lancar.

Mewakili unsur Pendidikan, Bapak Erwansyah yang bersinergi dengan KPPN Liwa dalam kegiatan “KPPN Liwa Goes to School” memberikan apresiasi atas program Goes to School yang menyentuh para siswa. 

BACA JUGA:Bang Edi Ajak Warga Lebih Waspada Hadapi Musim Kemarau

Bapak Erwansyah berharap, KPPN Liwa dapat senantiasa hadir dalam memberikan edukasi terkait APBN dan mendukung program UMKM.

Perwakilan UMKM yang hadir menyampaikan sangat merasakan dampak dari penggunaan Digipay yang diinisiasi KPPN Liwa dan berharap untuk diadakan pendampingan kepada UMKM sebagai upaya pemberdayaan UMKM di Kabupaten Lampung Barat dan Pesisir Barat. 

Dari perwakilan media, Radar Lambar mengapresiasi keterbukaan informasi KPPN Liwa dengan melakukan press release APBN secara berkala sehingga seluruh masyarakat dapat mengetahui update realisasi belanja dan kebijakan keuangan terkini. 

Diharapkan sinergi dan kerja sama dengan media terjalin lebih baik lagi di masa yang akan datang. 

BACA JUGA:Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Lampung Barat Resmi Miliki Aplikasi SRIKANDI

Rangkaian acara FKP dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara antara KPPN Liwa dengan Perwakilan Pemerintah Daerah, Satuan Kerja Mitra Kerja KPPN Liwa, Lembaga Keuangan Bank dan Non Bank, Peratin, Perwakilan UMKM, Perwakilan Media dan Unsur Pendidikan sebagai komitmen bersama dalam pelaksanaan layanan KPPN Liwa.

Acara FKP ditutup dengan kegiatan office tour pada KPPN Liwa.

Kategori :