"Kita generasi muda tidak boleh bermalas malasan. Manfaatkanlah waktu untuk belajar, belajar dan terus belajar, insha Allah hasilnya akan menjadi yang terbaik," pesannya.
BACA JUGA:Gerak Cepat, Polsek Kotabumi Kota Tangkap 2 Pelaku Penganiayaan
BACA JUGA:Kevin Lilliana: Tak Perlu Jadi Negarawan Untuk Menerapkan Nilai Pancasila
Sementara itu, sebagai wujud kebanggaan, Ketua DPRD Lampung Barat Edi Novial menyampaikan ucapan selamat sekaligus apresiasi kepada Putri Ayu Elvina.
Dirinya berharap prestasi akademik yang diraih oleh mahasiswa asal Lampung Barat ini menjadi motivasi bagi generasi pelajar di Lampung Barat sehingga dapat mengikuti jejak Putri Ayu Elvina.
"Kedepan kita berharap akan lebih banyak lagi generasi pelajar kita yang berprestasi, Kabupaten Lampung Barat hendaknya bisa bersaing dengan daerah lainnya, karena di tengah pesatnya kemajuan zaman ini tentu kita membutuhkan SDM yang mumpuni sehingga mampu menjawab tantangan zaman," pesannya.