LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Menjelang harga raya Idul Adha, harga sejumlah kebutuhan pokok dan pangan pokok di Kabupaten Lampung Barat relatif stabil.
“Untuk harga kebutuhan pokok dan pangan pokok di Lampung Barat relatif stabil,” ungkap Kabid Perdagangan Heriyanto mendampingi Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (Diskopdag) Tri Umaryani, S.P, M.Si.
Dikatakannya, hasil pantauan pihaknya minggu pertama Juni 2024 di Pasar Liwa Kecamatan Balik Bukit yaitu beras premium Rp13.000/Kg, beras medium Rp12.500/Kg, gula pasir curah Rp17.500/Kg, tepung terigu Rp12.000/Kg, serta minyak goreng premium Rp23.000/Kg.
Sementara untuk harga daging sapi Rp135.000/Kg, daging ayam broiler Rp37.000/Kg, daging ayam kampung Rp70.000/Kg, serta telur ayam broiler Rp29.000/Kg.
BACA JUGA:Giatkan Gotong Royong Cara Lurah Tugu Sari Ajak Warga Jaga Lingkungan Tetap Bersih
“Untuk harga cabai merah besar dan cabai rawit masih stabil yaitu cabai merah besar Rp35.000/Kg, cabai rawit hijau Rp35.000/Kg dan cabai rawit merah Rp35.000/Kg. Sementara untuk harga cabai merah keriting ada kenaikan yaitu semula Rp40.000/Kg naik menjadi Rp60.000/Kg,” kata dia
Lanjut dia, bawang merah Rp45.000/Kg, bawang putih kating Rp35.000/Kg, bawang bombay Rp3.000/Kg, bawang putih honan Rp35.000/Kg.
“Untuk harga kacang tanah Rp30.000/Kg, kacang kedelai Rp15.000/Kg dan kacang hijau Rp28.000/Kg,” imbuhnya.
Masih kata Heriyanto, sementara untuk sayur mayur harganya juga relatif stabil, seperti kentang Rp16.000/Kg, kol Rp8.000/Kg, buncis Rp8.000/Kg, tomat Rp15.000/Kg, dan wortel Rp8.000/Kg.
BACA JUGA:Antusias Warga Kecamatan Air Hitam Ikut Gerakan Intervensi Pencegahan Stunting
“Menjelang hari raya Idul Adha, nanti kita bersama OPD terkait akan turun ke pasar melakukan monitoring harga dan stok kebutuhan pokok dan pangan pokok,” tandasnya. *