PRINGSEWU, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Pringsewu dan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Lampung Timur naik status menjadi Institut Teknologi dan Bisnis Bakti Nusantara (IBN).
Penyerahan Surat Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset Dan Teknologi RI No. 490/E/0/2022 dari Kepala LLDIKTI Wilayah II kepada Ketua Yayasan Startech Lampung, Dr. H. Fauzi pada acara Grand Launching IBN di Kampus setempat, Sabtu 16 Juli 2022 sekaligus menandai penggabungan kedua Sekolah Tinggi Tersebut. Kepala LLDIKTI Wilayah II yang diwakilkan Kepala Bagian Tata Usaha LLDIKTI Wilayah II, Fansyuri Dwi Putra, S.E., M. Si, beserta Irsan Area, ST., M.Kom, Ketua Yayasan Startech Lampung, Dr. H. Fauzi, Ketua Yayasan Bhima Sakti, Ketua STMIK Pringsewu, Ketua STIE Lampung Timur, Ketua STIT Pringsewu, dan para jajaran Dosen Staf dan BEM hadir dalam Grand Launching IBN, tersebut. BACA JUGA:Tim TPKPNS Bahas Jabatan Kosong "Selamat kepada STMIK Pringsewu dan STIE Lampung Timur telah terbit SK penggabungan menjadi Institut Teknologi Dan Bisnis Bakti Nusantara (IBN). Dan Tahun ajaran Baru ini sudah bisa membuka penerimaan mahasiswa baru IBN," ungkap Fansyuri Dwi Putra, S.E., M.Si., mewakili Kepala LLDIKTI Wilayah II. Lanjutnya, ia bersyukur STMIK Pringsewu dan STIE Lampung Timur sudah mewisuda sebelum SK IBN ini turun. Langkah selanjutnya, segera menunjuk Rektor dan meminta password serta peralihan dosen ke IBN. "IBN sudah mempunyai aset Dr. H. Fauzi semoga segera menjadi Guru Besar IBN," tambah Fansyuri Dwi Putra, S. E., M. Si. BACA JUGA:Ternak di Wilayah Kerja Puskeswan Pulau Panggung Bakal Divaksin PMK Pendiri Yayasan Startech Lampung, Dr. H. Fauzi, menyampaikan ucapan terimakasih kepada para Ketua STMIK dan STIE serta para dosen dan staf serta mahasiswa yang telah bekerja secara maksimal. Dari perjalanan ketika berbentuk AMIK di tahun 1995 berubah STMIK di tahun 1998 dan tepatnya 16 Juli 2022 menjadi IBN. "Terimakasih Kepada para pimpinan dan jajaran LLDIKTI Wilayah II atas bimbingannya selama ini. Sehingga para Dosen banyak banyak yang lulus sertifikasi dan naik jenjang jabatan," sebut Dr. H. Fauzi. Bersamaan dengan Grand Launching Institut Teknologi Dan Bisnis Bakti Nusantara (IBN). juga disampaikan Sertifikat kepada Dosen yang lulus sertifikasi dan SK kenaikan jenjang golongan dari LLDIKTI Wilayah II. (rls/sag/mlo)STMIK Pringsewu dan STIE Lamtim Naik Status
Minggu 17-07-2022,14:29 WIB
Reporter : Agus Swigyo
Editor : Budi Setiyawan
Kategori :
Terkait
Rabu 15-03-2023,19:31 WIB
Kasatlantas Polres Pringsewu Ajak Mahasiswa IBN Jadi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas
Senin 14-11-2022,18:30 WIB
Lomba Joget Komando Jadi Ajang Silaturahmi Bagi Pramuka Penegak se-Provinsi Lampung
Minggu 24-07-2022,16:08 WIB
IBN Teken MoU dengan Dua Perguruan Tinggi dari Surabaya
Minggu 17-07-2022,14:29 WIB
STMIK Pringsewu dan STIE Lamtim Naik Status
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,08:24 WIB
Program KUR BRI: Solusi Finansial Andalan untuk UMKM
Rabu 27-11-2024,01:33 WIB
Dapatkan Skin dan Diamond GRATIS dengan Kode Redeem FF 27 November 2024
Selasa 26-11-2024,20:19 WIB
5 Cara Efektif Mencegah Pneumonia dan Menjaga Kesehatan Paru-paru Anda
Selasa 26-11-2024,06:59 WIB
Bank BRI: Bukti Pelayanan Terbaik untuk Nasabahnya
Selasa 26-11-2024,10:31 WIB
Guru Pilih BRI: Layanan Cepat dan Ramah untuk Penarikan Gaji
Terkini
Rabu 27-11-2024,01:33 WIB
Dapatkan Skin dan Diamond GRATIS dengan Kode Redeem FF 27 November 2024
Selasa 26-11-2024,23:38 WIB
Pj Gubernur Samsudin Berharap Peran Aktif IBI Lampung Dalam Menurunkan Angka Stunting
Selasa 26-11-2024,23:34 WIB
Kapolres dan Dandim Lampung Selatan cek persiapan TPS Jelang Pemungutan Suara
Selasa 26-11-2024,23:29 WIB
Jelang Pencoblosan, Nanda Ingatkan Pendukung Perkuat Komunikasi dan Koordinasi
Selasa 26-11-2024,23:22 WIB