Jalan Sudah Mulus, Pekon Tawan Lahirkan Destinasi Wisata 'Pantai Asmara'

Senin 17-01-2022,16:55 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Bagi para wisatawan yang ingin menikmati panorama pantai danau ranau di Kecamatan Lumbokseminung, Kabupaten Lampung Barat kini semakin banyak pilihan.

Hal itu seiring dengan telah di tingkatkannya akses jalan Sukabanjar-Tawan sehingga melahirkan destinasi wisata baru khususnya di Pekon Tawan Sukamulya yang diberi nama pantai Asmara dan telah diresmikan langsung oleh Bupati Lambar Parosil Mabsus, Senin (17/1).

Peratin Tawan Sukamulya Kiston mengatakan, seiring dengan telah di tingkatkannya akses jalan menuju wilayah itu maka pihaknya berupaya  mendongkrak kunjungan wisatawan dengan membuka destinasi wisata baru Pantai Asmara.

"Di wisata baru ini pengunjung bisa menikmati suasana tepi pantai danau ranau dan menjadi pilihan tepat untuk berlibur dan mengabadikan momen bersama keluarga," jelas dia.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa melihat potensi yang ada pihaknya berupa agar wisata yang dirintis ini dapat meningkatkan ekonomi masyarakat lewat penjualan produk-produk usaha mikro kecil menengah (UMKM) juga hasil pertanian warga setempat.

"Untuk pengembangan, kami berharap pendampingan dan suport dari masyarakat dan Pemerintah daerah tentunya agar rintisan pembukaan wisata baru ini bisa berjalan dengan lancar sehingga berkontribusi untuk kemajuan pekon," harapnya.(edi/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait