Peringatan Harganas ke-28, Sutian Ajak Masyarakat Sukseskan Program KB 

Kamis 24-06-2021,15:53 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Camat Batuketulis Sutian M.Pd, didampingi ketua TP PKK Batuketulis Marlina Sutian, S.Pd, M.M, meninjau pelayanan program keluarga berencana (KB) di fasilitas kesehatan puskesmas setempat yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) Ke-28 Tahun 2021, Kamis (24/6).

Dalam kesempatan itu, Camat sutian  menyampaikan kepada para Tenaga Kesehatan agar memaksimalkan pelayanan KB dalam rangka pengendalian pertumbuhan penduduk serta dalam pelayanan selalu tetap mengikuti anjuran Pemerintah dengan mematuhi Protokol untuk pencegahan penyebaran wabah Covid-19.

“Kepada masyarakat yang menjadi akseptor mari manfaatkan momentum ini sebagai wadah untuk mensukseskan program pengendalian pertumbuhan penduduk, karena dibutuhkan partisipasi masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan program KB demi mewujudkan keluarga sejahtera,” ujarnya.

Sementara itu, ketua TP PKK Batuketulis Marlina Sutian menambahkan, Program KB merupakan Program Nasional untuk membangun keluarga sejahtera. Dengan program yang ada diharapkan kaum ibu-ibu dapat mendukung terwujudnya keluarga sejahtera dengan menjaga jarak kehamilan. 

“Fungsi KB juga bukan untuk melarang mempunyai anak tetapi jarak anak satu dengan yang lain harus dijaga  agar perhatian dan cinta kasih bisa merata pada setiap anak dan disamping itu terkait kebutuhan ekonomi keluarga juga dapat terencana,” imbuhnya.

Terpisah, Kepala UPT Puskesmas Batuketulis Sarwo Edi Wahono S.K.M, mengatakan dalam kegiatan itu pihaknya melayani sebanyak 32 akseptor melalui pelayanan pemasangan Implan dan IUD yang termasuk dalam Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP ). 

“Pelayanan yang diberikan sama dengan pelayanan KB rutin, selain memasang implan dan IUD yang termasuk KB jangka panjang, juga dilayani program KB jangka pendek dengan metode suntik,” pungkasnya.(edi/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait