Sebanyak 103 Pengurus Forum Gapoktan Dikukuhkan

Selasa 02-11-2021,19:23 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id. - Setiap pergantian pimpinan, pengurus Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Lampung Tengah berganti. Sebanyak 103 pengurus Forum Gapoktan Lamteng periode 2021-2026 dikukuhkan Bupati Musa Ahmad di Gedung Sesat Agung Nuwo Balak, Selasa (2/11).

Musa Ahmad menyatakan masa pandemi Covid-19 ini yang mampu bertahan adalah pertanian dan perkebunan. "Sampai hari ini beberapa kali sudah kita mendapatkan ujian terpaan dari krisis moneter sampai pandemi Covid-19, namun yang mampu bertahan secara ekonomi hanya dunia pertanian dan perkebunan," katanya.

Musa Ahmad meminta semua pengurus menunjukkan kinerjanya. "Tunjukkan kinerja kalian! Tunjukkan kapasitas kalian! Tunjukkan bagaimana kita bisa berbuat untuk masyarakat!" tegasnya.

Pada 2022, Musa Ahmad meminta pengurus membuat inovasi. "Buat inovasi dengan sungguh-sungguh dan saya minta ke depan harus ada sentra-sentra yang harus kita lakukan. Pengurus Forum Gapoktan diharapkan dapat menjadi motor penggerak dan motivator bagi seluruh pengurus Gapoktan di Lamteng. Apalagi jumlah Gapoktan di Lamteng mencapai 332 dengan jumlah kelompok tani sebanyak 5.890," ungkapnya.

Sedangkan Kepala Dinas Pertanian dan TPH Lamteng Kresna Rajasa mengatakan pengurus Forum Gapoktan Lamteng Berjaya sebanyak 103 orang. "Terdiri atas pengurus organisasi kabupaten, termasuk bidang-bidang. Kemudian koordinator wilayah timur, tengah, dan barat yang membawahi pengurus di 28 kecamatan. Tugas pokoknya mempercepat terwujudnya ketahanan pangan di Lamteng yang tangguh dan berdaya saing untuk kesejahteraan masyarakat," katanya.

Sementara Ketua Forum Gapoktan Lamteng Ali Pujiono menyatakan pengurus akan langsung menyusun program-program kerja yang lebih terarah dan dinamis. Rencana kerja akan mengutamakan untuk kepentingan masyarakat. Kami juga akan mulai melakukan kerja sama dengan semua pihak, terutama yang saling menguntungkan di bidang pertanian, perkebunan, peternakan, dan perikanan," katanya. (rls/sya/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait