Pasar Pasirgintung Padat Pengunjung Jelang Ramadhan

Sabtu 18-04-2020,20:07 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Menjelang bulan suci Ramadhan 1441 Hijriah, suasana di Pasar Pasirgintung Sabtu (18/4), terpantau padat pengunjung.

Meski Ramadhan tahun ini akan dilaksanakan di tengah pandemi virus corona (Covid-19), namun antusias masyarakat tetap tinggi. Itu terlihat dari ramainya pengunjung Pasar Pasirgintung.

Meski pemerintah sudah berulang kali mengimbau agar menerapkan physical distancing (jaga jarak fisik) dan social distancing (hindari keramaian) untuk mencegah penyebaran Covid-19, namun sebagian warga mengaku terpaksa mengunjungi pasar untuk bisa mencukupi kebutuhan pangan di rumah. 

Hari ini pasar Pasirgintung mulai dipadati warga dari berbagai kalangan untuk mencari berbagai kebutuhan untuk menyambut Ramadhan 1441 Hijriah yang tinggal akan hitungan hari.

Nampak beberapa pengunjung dan pedagang masih belum mematuhi protokol gawat darurat untuk pencegahan virus corona dengan tidak mengenakan masker ataupun melaksanakan physical distancing.

"Hari ini, coba ke pasar untuk mendapatkan berbagai persiapan konsumsi untuk puasa beberapa hari lagi," ujar Novita (33), salah seorang pengunjung Pasar Pasirgintung.

Rohayati (38), seorang pedagang sembako di area pasar tersebut membenarkan bahwa kondisi pasar pada kali ini mengalami peningkatan dibandingkan hari-hari sebelumnya.

"Kali ini pengunjung Lebih ramai, mungkin karena akhir pekan dan menjelang Ramadhan," kata Rohayati.

Untuk harga bahan pokok belum mengalami kenaikan  dari harga sebelumnya.

Seperti bawang merah Rp45 ribu per kilogram (Kg), bawang bombay Rp 80 ribu per kilogram, cabai Rp25 ribu per kilogram dan telor ayam Rp24 ribu per kilogram. (ded/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait