Medialampung.co.id - Hingga Senin (9/11), Warga Pringsewu yang terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah tujuh orang, dan penambahan tersebut membuat jumlah kumulatif Positif Covid-19 Pringsewu kini menjadi 37 orang.
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Pringsewu, dr. Nofli Yurni didampingi Kepala Diskominfo Pringsewu, Samsir Kasim mengatakan, ketujuh pasien tersebut yakni : P31 IH (49), perempuan, asal Kecamatan Sukoharjo; P32 SU (43), laki-laki; P33 SR (22), perempuan, asal Sidoharjo; P34 AM (10), perempuan, asal Pringsewu Barat; P35 (38), laki-laki, asal Pringsewu Selatan; P36 RN (31), laki-laki, asal Pringsewu Barat; P37 NB (17), perempuan, asal Ambarawa. "Jumlah kumulatif Covid-19 di Kabupaten Pringsewu terkonfirmasi 37 orang, dimana pasien yang masih diisolasi menjalani perawatan 14 orang. Sedangkan pasien selesai isolasi atau dinyatakan sembuh 23 orang," ungkap dr Nofli.(sag/rnn/mlo)Update Covid-19 Pringsewu 9 November 2020, Total 37 Kasus Positif
Senin 09-11-2020,15:54 WIB
Editor : Budi Setiyawan
Kategori :